Garang Saat Todongkan Airsoft Gun, Pria Ini Tertunduk Malu Saat Diringkus Polisi

Kamis, 08 April 2021 - 16:53 WIB
loading...
Garang Saat Todongkan...
Satreskrim Polresta Cirebon, berhasil membekuk pelaku penodongan menggunakan airsoft gun di Desa Mertapada Kulon, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon. Foto/iNews TV/Toiskandar
A A A
CIREBON - Tim khusus Satreskrim Polresta Cirebon, berhasil meringkus pria berinisial JM yang merupakan pelaku aksi penodongan di Desa Mertapada Kulon, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon.



Selain menangkap tersangka, polisi juga menyita sejumlah barang bukti di antaranya senjata airsoft gun , ponsel, uang, dan sepeda motor milik pelaku yang merupakan warga Pangarengan.



JM hanya bisa tertunduk malu saat digelandang petugas Satreskrim Polresta Cirebon. Tidak segarang saat menodongkan senjata kepada para korbannya. Dalam melakukan aksinya, pelaku melakukan penodongan terhadap dua korban saat sedang melakukan transaksi jual beli di Desa Astanajapura.



"Pelaku langsung menodongkan senjata air softgun dan merampas ponsel milik korban. Pelaku langsung kami tangkap usai korban penodongan melapor. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku dijerat pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman lima tahun penjara," tegas Plt Wakapolresta Cirebon, Kompol Purnama.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4976 seconds (0.1#10.140)