Arogan,Oknum Perangkat Desa Bubarkan Aksi Pembagian Masker Gratis

Minggu, 21 Maret 2021 - 20:38 WIB
loading...
Arogan,Oknum Perangkat Desa Bubarkan Aksi Pembagian Masker Gratis
Sejumlah anggota remaja masjid saat melakukan aksi sosial pembagian masker gratis bagi pengguna jalan di wilayah itu. Namun sayang aksi sosial ini sempat dibubarkan oknum aparat desa setempat. Foto: iNews/Ahmad Ridwan Nasution
A A A
DELISERDANG - Tindakan arogansi oknum perangkat desa membubarkan aksi pembagian masker gratis oleh remaja masjid viral media sosial, aksi pembubaran paksa yang terjadi pada Minggu (21/3/2021) ini pun sempat diwarnai kericuhan antara keduanya.

Aksi bagi bagi masker yang dilakukan sejumlah remaja yang mengatasnamakan remaja Masjid Jami Al Ikhlasiyah kepada pengendara yang melintas di jalan stasiun dusun 1, Desa Lalang, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang , Sumatera Utara ( Sumut ) ini mendapat penolakan dari sejumlahoknum perangkat desa setempat.

Arogan,Oknum Perangkat Desa Bubarkan Aksi Pembagian Masker Gratis



Dengan paksa, sejumlah oknum perangkat desa, salah satu di antaranya diketahui merupakan oknum kadus tersebut meminta para remaja yang membagikan masker gratis di depan masjid untuk membubarkan diri.

Oknum perangkat desa ini jugameminta kepada remaja agar menunjukan SK pengangkatan remaja masjid setempat. Sempat terjadi adu mulut hingga nyaris baku pukul antara oknum dan remaja masjid yang melakukan aksi sosial membagikan masker gratis ke warga.

Keributan tersebut sempat direkam oleh salah seorang remaja masjid yang ikut dalam kegiatan pembagian masker gratis.
Arogan,Oknum Perangkat Desa Bubarkan Aksi Pembagian Masker Gratis

Ironisnya, sejumlah oknum perangkat desa yang mengusir para remaja masjid tersebut melanggar protokol kesehatan dengan tidak memakai masker sesuai intruksi presiden.



Salah seorang remaja masjid bernama Bayu Setiawan mengaku, terkejut karena aksi sosial pembagian masker tersebut mendapat penolakan dari oknum kades dan perangkat desa lainnya, dengan alasan tidak memiliki SK sebagai remaja masjid setempat.

“Saya bersama teman-teman kecewa kepada aparat pemerintah desa, Kades dan aparatnya karena tidak mendukung kegiatan kami yang mana untuk sosial masyarakat, malah aksi kami dibubarkan,” kata Bayu.

Arogan,Oknum Perangkat Desa Bubarkan Aksi Pembagian Masker Gratis

Dia menyebutkan, meski bersikap arogan namun tidak menimbulkan kekerasan, namun hanya gertakan yang meminta SK pengangkatan remaja masjid. “Tidak ada tindakan kekerasan, cuma sempat tegang, teman saya didorong dan saya sendiri dipegang kera baju dan diangkat,” ujarnya.



Sementara itu, Camat Sunggal, Deliserdang, Ismail saat dikonfirmasi wartawan melalui telpon mengatakan, tindakan oknum perangkat Desa Lalang ini sangat tidak mencontohkan tindakan pejabat pemerintah.

Pasalnya, oknum perangkat Desa Lalang membubarkan kegiatan anak remaja masjid yang membagikan masker. “Saat ini pemerintah tengah gencar menggalakkan penerapan prokes untuk upaya pencegahan penyebaran COVID-19. Nantinya pihak camat akan memanggil kepala Desa Lalang dan perwakilan anak remaja masjid untuk menyelesaikan permasalahan ini,” katanya.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2947 seconds (0.1#10.140)