Sembunyikan Sabu di Bungkus Rokok, Petani Ditangkap Polsek Saribudolok

Sabtu, 18 April 2020 - 10:29 WIB
loading...
Sembunyikan Sabu di...
Petani yang menyembunyikan dua paket narkotika dalam bungkus rokok menunjukan barang bukti di Mapolsek Saribudolok.Foto/Sindonews.com/Ist
A A A
SIMALUNGUN - Sembunyikan narkotika jenis sabu-sabu di dalam kotak rokok, seorang petani ditangkap Satuan Reskrim Polsek Saribudolok, Polres Simalungun, kemarin.

Kapolres Simalungun AKBP Heribertus Ompusunggu melalui Kapolsek Saribudolok, Iptu Hosea Ginting, mengatakan, pelaku A (25) warga Kelurahan Pahlawan,kecamatan Siantar Timur, Kota Pematangsiantar ditangkap atas informasi warga.

"Warga menginformasikan akan adanya transaksi narkotika di salah satu tempat perbelanjaan di jalan besar Siantar-Kabanjahe berikut ciri-ciri pelakunya," ujar Hosea. (Baca juga : Jadi Pengedar Ekstasi 2 Pengangguran Ditangkap Polres Simalungun )

Petugas Reskrim Polsek Saribudolok dipimpin Ipda Lumban Sirait kemudian melakukan penyelidikan, dan setelah memastikan ciri-ciri yang disampaikan warga, persis dengan pria yang sedang menunggu seseorang ,di depan salah satu tempat perbelanjaan, polisi menangkapnya.

Dari tangan pelaku, polisi menemukan barang bukti dua paket sabu-sabu yang disembunyikan di kotak rokok, kaca pirex dan satu handphone.
(nfl)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1358 seconds (0.1#10.140)