Kembali Nahkodai KNPI Pangkep, MYL Ajak Pengurus Abdikan Diri untuk Warga

Selasa, 23 Februari 2021 - 15:21 WIB
loading...
Kembali Nahkodai KNPI...
Ketua DPD KNPI Sulsel Nurkanita Maruddani Kahfi saat melantik Muhammad Yusran Lalogau sebagai ketua KNPI Pangkep. Foto: Sindonews/Muhammad Subhan
A A A
PANGKEP - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau berharap pengurus KNPI Pangkep mengabdikan diri untuk masyarakat.

Hal itu disampaikan MYL usai dilantik menjadi ketua DPD II KNPI Pangkep untuk priode keduanya di Baruga Al Hamid, Kecamatan Bungoro, Pangkep, Selasa (23/2/2021).

"Saya berharap teman-teman meluruskan nawaitu (niat) untuk pengabdian. Tak ada gunanya logo KNPI tanpa melakukan pengabdian kepada masyarakat," ucapnya.



MYL yang juga Bupati Pangkep terpilih hasil Pilkada 2020 ini mengajak semua elemen kepemudaan di Pangkep untuk berperan aktif dalam pembangunan daerah. Terkait hal itu, di periode keduanya sebagai Ketua KNPI Pangkep ini ia mengatakan, akan melanjutkan kegiatan pemberdayaan sosial dan pengembangan ekonomi sesuai dengan sumber daya yang dimiliki KNPI Pangkep.

"Saya mengajak semua organisasi kepemudaan, bukan hanya yang ada di KNPI tapi semua pemuda untuk berperan aktif melalui organisasi masing-masing untuk berbuat positif untuk masyarakat dan daerah yang kita cintai ini," kata MYL.

Ketua DPD KNPI Sulsel Nurkanita Maruddani Kahfi mengatakan, sebagai pelopor pembangunan, maka pemuda harus mampu merespons perubahan yang terjadi disekitarnya. Untuk itu, ia mengajak anggota KNPI Pangkep untuk mendorong kemajuan ekonomi melalui digitalisasi ekonomi.

Nurkanita juga mendoakan agar MYL yang dua kali menjadi Ketua KNPI Pangkep kelak akan menjadi Bupati Pangkep dua periode.



"Kita akan mengantarkan saudaraku Muhammad Yusran Lalogau untuk menjadi bupati Pangkep dua periode melalui rumah KNPI," ujar Kanita.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Yusran Lalogau Imbau...
Yusran Lalogau Imbau Jamaah Haji Pangkep Fokus Ibadah, Kurangi Penggunaan Hp
Bupati Pangkep Yusran...
Bupati Pangkep Yusran Lalogau Luncurkan Inovasi Pasti Cerdas
Bupati Pangkep Salurkan...
Bupati Pangkep Salurkan Bantuan Benih Padi hingga Kedelai ke Petani
Rekomendasi
Meghan Markle Diprediksi...
Meghan Markle Diprediksi Akan Meninggalkan Pangeran Harry, Ada Perbedaan Tujuan Hidup
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia 
Kontroversi Mandatory:...
Kontroversi Mandatory: IBF Paksa Daniel Dubois vs Derek Chisora
Berita Terkini
Hakim yang Memimpin...
Hakim yang Memimpin Sidang Gugatan Jokowi Pernah Tangani Kasus Korupsi Eks Wali Kota Bima
1 jam yang lalu
Wabup Belitung: Program...
Wabup Belitung: Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis Tingkatkan Kualitas Hidup
1 jam yang lalu
Soal Pengumuman CPNS...
Soal Pengumuman CPNS dan PPPK, Dewan Adat Kaimana Minta Peserta Seleksi Jaga Kamtibmas
2 jam yang lalu
Ditangkap Polisi, Ini...
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Bengis Pembunuh Pria Dalam Karung di Tangerang!
4 jam yang lalu
Gebyar Harlah 91 GP...
Gebyar Harlah 91 GP Ansor Dimeriahkan Pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan hingga Peragaan Seni
4 jam yang lalu
Kutuk Keras Teror terhadap...
Kutuk Keras Teror terhadap Dedi Mulyadi, Iwan Bule Desak Densus 88 Tangkap Pelaku
5 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved