Cak Imin, Anggota DPRD hingga Netizen Siap Adopsi Aisyah yang Ibunya Meninggal Covid

Rabu, 20 Januari 2021 - 15:00 WIB
loading...
Cak Imin, Anggota DPRD...
Aisyah Alissa (10) ditinggal oleh ibunya yang meninggal karena Covid-19. Banyak orang yang mau mengadopsi Aisyah seperti Cak Imin, anggota DPRD Tangsel, pejabat daerah hingga netizen. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar ( Cak Imin ), anggota DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) hingga netizen siap mengadopsi Aisyah Alissa (10). Bocah yang tinggal di Jalan Bhayangkara Blok E26 No 15, Benda Baru, Pamulang, Tangsel itu baru saja ditinggal ibunya karena terpapar Covid-19.

Aisyah kini menjalani perawatan karena terinfeksi Corona di Rumah Lawan Covid-19 (RLC) Tangsel. Nasib malang Aisyah ini membuat warganet iba dan banyak yang ingin menjadi orang tua pengganti.

“InsyaAlloh, Sy dan suami juga siap menjadi ortu penggantinya kalau diperkenankan. Domisiliku tangerang,” kata @bodoamatlahegp seperti dikutip SINDOnews, Rabu (20/1/2021). Baca juga: Keluarga untuk Aisyah, Gadis Mualaf yang Ibunya Meninggal Akibat COVID-19

Bahkan, adik kandung anggota DPRD Tangsel juga siap menjadikan Aisyah sebagai anak angkat. “Bismillah, Insha Allah sudah ada yang mau mengadopsi Ananda Aisyah, namanya Ibu Ai, adik kandung dari Anggota DPRD TangSel dari PKS yaitu USt. Ali Rahmat dan beliau juga pengasuh Pondok Pesantren Al Adzkar di pamulang Timur,” ujar @mzain40.

Netizen lainnya @Fahrie_fahrial bersedia menampung Aisyah. “Saya siap menampung aisyah utk tinggal dengan keluarga kami,” ucapnya.

Banyaknya orang tua pengganti untuk Aisyah membuat Pemkot Tangsel turun tangan. “Sdh ditangani pemda pak...dan bnyk jg warga yg mengajukan namun ditolak. Demikian infonya,” kata @dudi_rustandi. Baca juga: Nyawa Ibu Direnggut Covid, Aisyah Hidup Sebatang Kara setelah Ditinggal Keluarga Besar karena Mualaf

Selain kesedihan ditinggal ibunya, Aisyah yang mualaf ini juga tidak diakui oleh keluarga besarnya. Ayah Aisyah sudah meninggal 8 tahun lalu. Aisyah dan ibunya tinggal di rumah kontrakan di Jalan Bhayangkara, Benda Baru, Pamulang selama 4 tahun.

"Jadi ceritanya dia mualaf, masuk Islam. Dia Cina Bangka. Sebelum pindah ke Pamulang, dia tinggal di Kedoya. Karena masuk Islam, mereka diusir keluarganya kan Cina semua. Makanya, dia pindah ke Pamulang," ujar Ketua RW18, Benda Baru, Pamulang, H Marliansyah A Baset.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Jenderal Kopassus...
Kisah Jenderal Kopassus Lodewijk Freidrich Paulus, saat Mualaf Disebut Bakal Masuk Neraka hingga Macet Karier Militernya
Mualaf di Tangsel Meningkat,...
Mualaf di Tangsel Meningkat, Faktor Azan, Selawat hingga Jemaah Haji Jadi Pemicu
Polres Batu Tangkap...
Polres Batu Tangkap 6 Pelaku Jual-Beli Bayi, Transaksi Berawal dari Medsos
Rayakan HUT ke-16, Pemkot...
Rayakan HUT ke-16, Pemkot Tangsel Gelar Festival Seni Budaya hingga Great Sale
Jogja Darurat Miras!...
Jogja Darurat Miras! Santri Krapyak jadi Korban Penusukan, Cak Imin Desak Kapolri Bertindak
Kisah Asmara Jenderal...
Kisah Asmara Jenderal Andika Perkasa dengan Putri Legenda Intelijen Kopassus
Buka Sespim Perubahan...
Buka Sespim Perubahan di Palembang, Gus Imin: Pemimpin PKB Harus Jadi Solusi Bangsa
Sinyal PKB Gabung KIM...
Sinyal PKB Gabung KIM Plus, Dasco Akui Bahas Pilkada Jakarta saat Cak Imin Bertemu Prabowo
Gus Imin Buka Sespim...
Gus Imin Buka Sespim Wilayah 3 di Bali, Ingin Lahirkan Politisi Sekaligus Negarawan
Rekomendasi
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
9 Produk Pangan Ini...
9 Produk Pangan Ini Mengandung Unsur Babi, 7 Sudah Kantongi Sertifikat Halal
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
Berita Terkini
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
2 jam yang lalu
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
2 jam yang lalu
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
3 jam yang lalu
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
4 jam yang lalu
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
6 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
6 jam yang lalu
Infografis
1.000 Prajurit Israel...
1.000 Prajurit Israel yang Meminta Perang Gaza Diakhiri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved