Palopo Jadi yang Pertama Jalankan Program Bangga Kencana di Indonesia

Selasa, 19 Januari 2021 - 17:33 WIB
loading...
Palopo Jadi yang Pertama...
Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sulsel, Hj Andi Rittamariani, mengapresiasi kinerja Pemkot Palopo. Foto: SINDOnews/Chaeruddin
A A A
PALOPO - Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Hj Andi Rittamariani mengapresiasi kinerja Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo .

Menurutnya, Palopo melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) adalah yang pertama secara nasional menjalankan program bangga kencana.



Menurutnya, apa yang dilakukan pemkot sangat luar biasa, karena kegiatan ini biasanya dilakukan pada bulan Maret namun DPPKB sudah mulai di awal tahun.

"Daerah lain baru akan mulai sekitar Maret, namun di Palopo sudah start di bulan Januari. Ini hal yang tidak biasa dilakukan di kabupaten lain, Palopo sungguh luar biasa," katanya dalam kegiatan safari keluarga berencana (KB) yang digelar DPPKB Palopo .

Disebutkan Rittamariani, Pemkot Palopo memberikan kontribusi cukup baik terhadap penghargaan yang diterima Provinsi Sulsel terkait program KB.

Dalam kesempatan yang sama, Wali Kota Palopo , HM Judas Amir menyampaikan, perencanaan dalam kehidupan kita sebenarnya salah satunya sudah ada dalam program BKKBN .

Untuk itu, dirinya mengajak seluruh masyarakat agar menyukseskan program-program dari bangga kencana. "Jika kita sudah wujudkan, insyaallah kesejahteraan akan datang kepada kita sendiri," ucapnya.

Menurut Wali Kota Palopo dua periode ini, pemerintah dibentuk dengan tugasnya mengantisipasi, jadi di mana ada masalah di situ pemerintah yang harus hadir.

Program KB dikatakan Wali Kota merupakan bukan program perorangan namun merupakan program pemerintah pusat yang harus disukseskan bersama.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemkot Tangsel dan BKKBN...
Pemkot Tangsel dan BKKBN Ajak Masyarakat Rencanakan Keluarga Sejahtera melalui KB Serentak
BKKBN Kunjungan ke Aceh,...
BKKBN Kunjungan ke Aceh, Beri Penyuluhan Kesehatan Reproduksi
Petebu Ganjar Gelar...
Petebu Ganjar Gelar Cek Kesehatan dan KB Gratis di Lampung Tengah
Kantor Balai Penyuluhan...
Kantor Balai Penyuluhan KB Diobrak-abrik Orang Tak Dikenal, Dokumen Penting Berserakan
Ketua PSMTI Palopo Resmi...
Ketua PSMTI Palopo Resmi Jadi Pangngulu Ade Suku Tionghoa
Wali kota Mojokerto...
Wali kota Mojokerto Terima Manggala Karya Kencana dari BKKBN
Bupati Noormiliyani...
Bupati Noormiliyani Resmikan Balai Penyuluhan KB Cahaya Baru
Ning Ita Targetkan Stunting...
Ning Ita Targetkan Stunting di Kota Mojokerto Turun Jadi 5%
Perempuan Masih Enggan...
Perempuan Masih Enggan Menggunakan Alat Kontrasepsi, Ini Kata DKT Indonesia
Rekomendasi
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
Hasil MotoGP Spanyol...
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Alex Marquez Juara untuk Pertama Kalinya!
Hasil Piala Sudirman...
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Sempurnakan Kemenangan Indonesia atas Inggris 5-0
Berita Terkini
TNBBS Terancam Rusak,...
TNBBS Terancam Rusak, Gubernur Lampung Siapkan Langkah Tegas Hadapi Ribuan Perambah
1 jam yang lalu
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
1 jam yang lalu
Wellbeing Festival 2025...
Wellbeing Festival 2025 Ajak Keluarga Tumbuh Bersama Menuju Hidup Selaras dan Bermakna
3 jam yang lalu
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
3 jam yang lalu
3 Jenderal Polisi Pimpin...
3 Jenderal Polisi Pimpin Pencarian Iptu Tomi S Marbun di Hutan Belantara Teluk Bintuni Papua Barat
3 jam yang lalu
Organisasi Advokat Tertua...
Organisasi Advokat Tertua PAI Rayakan HUT ke-62 di Bandung, Miliki 16 Ribu Anggota
3 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved