Pos Ronda Roboh Timpa Lima Anak di Pemalang, Satu Meninggal Dunia
loading...
A
A
A
PEMALANG - Pos ronda di Dukuh Pekutukan, Desa Beluk, Kecamatab Belik, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, roboh. Lima anak yang bermain di pos ronda tersebut tertimba reruntuhan. Satu anak dikabarkan meninggal dunia.
Korban meninggal bernama Solhan (10). Empat korban luka adalah Revan (8) mengalami luka patah tulang kaki, Adam (11) luka ringan, Nisa (12) dan Natal (8). Mereka hanya mengalami luka ringan.
(Baca juga: Sekeluarga Lolos dari Maut karena Batalkan Tiket Sriwijaya Air Jelang Berangkat )
Menurut warga, kelima anak tersebut tidak tahu jika kondisi pos ronda sudah lapuk. Mereka asik bermain, tanpa tahu risikonya. "Temboknya sudah retak lebar dan nyaris roboh," terang seorang warga.
Sedangkan pondasinya juga terlihat lapuk. Namun di tempat tersebut sering digunakan anak-anak untuk bermain. "Korban meninggal dunia langsung dimakamkan oleh pihak keluarga. sedangkan korban luka dilarikan ke klinik kesehatan," ujar Ahmad, saksi mata.
Korban meninggal bernama Solhan (10). Empat korban luka adalah Revan (8) mengalami luka patah tulang kaki, Adam (11) luka ringan, Nisa (12) dan Natal (8). Mereka hanya mengalami luka ringan.
(Baca juga: Sekeluarga Lolos dari Maut karena Batalkan Tiket Sriwijaya Air Jelang Berangkat )
Menurut warga, kelima anak tersebut tidak tahu jika kondisi pos ronda sudah lapuk. Mereka asik bermain, tanpa tahu risikonya. "Temboknya sudah retak lebar dan nyaris roboh," terang seorang warga.
Sedangkan pondasinya juga terlihat lapuk. Namun di tempat tersebut sering digunakan anak-anak untuk bermain. "Korban meninggal dunia langsung dimakamkan oleh pihak keluarga. sedangkan korban luka dilarikan ke klinik kesehatan," ujar Ahmad, saksi mata.
(msd)