Pilkada Banggai: H.Amiruddin-Furqanuddin Unggul Sementara Versi Hitung Cepat JSI

Rabu, 09 Desember 2020 - 18:17 WIB
loading...
Pilkada Banggai: H.Amiruddin-Furqanuddin...
Pasangan calon nomor urut 02 Amiruddin Tamoreka-Furqanuddin Masulili (AT-FM) unggul sementara dari hasil hitung cepat Jaringan Suara Indonesia (JSI). (Ist)
A A A
LUWUK - Pasangan calon nomor urut 02 Amiruddin Tamoreka-Furqanuddin Masulili (AT-FM) unggul sementara dari hasil hitung cepat J aringan Suara Indonesia (JSI) sekitar pukul 16.00 WIB.

Manajer strategi dan operasional JSI Nursandy Syam mengatakan dukungan sementara berpihak ke pasangan H.Amiruddin Tamoreka-Furqanuddin Masulili. Data masuk sementara 169 TPS atau 70,42 persen total 240 sampel TPS di Pilkada Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah , Margin error plus minus 1 persen

Sandy sapaan akrabnya menjelaskan Amir-Furqan memperoleh 44,12 persen mengungguli lawannya, nomor urut 1 Sulianti Murad – Zainal Abidin Alihamu yang mendapatkan 23,74 persen, dan nomor urut 3 Herwin Yatim–Mustar Labolo yang mendapat 32,14 persen. "Kami masih menunggu data masuk hingga 100 persen," katanya, di Luwuk, Banggai, Sulawesi Tengah, Rabu (9/12/2020). (Baca: Usir COVID-19 Dari Cimahi, Kompleks Perkantoran Pemerintah Diruwat).

Amir dan Furqan telah didukung empat partai besar untuk bertarung di Pilkada Banggai 2020, yakni Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), serta Partai Golkar dan Partai Hanura.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1871 seconds (0.1#10.140)