Stunting Bisa Dicegah, Lakukan yang Berikut Ini

Selasa, 27 Oktober 2020 - 18:29 WIB
loading...
Stunting Bisa Dicegah, Lakukan yang Berikut Ini
Stunting sangat penting untuk dicegah. Pasalnya dampak stunting sulit untuk diperbaiki dan dapat merugikan masa depan anak.
A A A
BANYUASIN - Stunting sangat penting untuk dicegah. Pasalnya dampak stunting sulit untuk diperbaiki dan dapat merugikan masa depan anak. Pemerintah Kabupaten Banyuasin juga sangat peduli pada penanganan stunting ini dan berupaya terus mengedukasi masyarakatnya melalui informasi stunting yang benar.

Stunting adalah kondisi kurang gizi kronis yang ditandai dengan tubuh pendek pada anak balita (di bawah 5 tahun). Anak yang mengalami stunting akan terlihat pada saat menginjak usia 2 tahun. Seorang anak dikatakan mengalami stunting apabila tinggi badan dan panjang tubuhnya minus 2 dari standar Multicentre Growth Reference Study atau standar deviasi median standar pertumbuhan anak dari WHO.

Selain itu, Kementerian Kesehatan RI menyebut stunting adalah anak balita dengan nilai z-skor nya kurang dari -2SD/standar deviasi (stunted) dan kurang dari -3SD (severely stunted). Berdasarkan data Pemantauan Status Gizi yang dilansir dari situs Kemenkes RI, pada 2016 angka prevalensi stunting di Indonesia sebesar 27,5 persen.

Artinya sekitar 1 dari 3 balita di Indonesia mengalami stunting. Bahkan pada 2017 angkanya meningkat menjadi 29, 6 persen. Pada tahun 2019, survei membuktikan sekitar 30 persen balita Indonesia mengalami stunting. Kondisi ini bisa disebabkan oleh banyak aspek, mulai dari aspek pendidikan hingga ekonomi. Angka ini menempatkan Indonesia berada pada status kronis.

Sebab WHO mengklasifikasikan negara mengalami status kronis jika angka prevalensinya melebihi 20 persen. Angka ini juga menempatkan Indonesia di posisi teratas angka stunting terparah di Asia tenggara. Negara tetangga kita yakni Malaysia, angka prevalensinya hanya 17,2 persen.

Penyebab Anak Mengalami Stunting

Status gizi buruk pada ibu hamil dan bayi merupakan faktor utama yang menyebabkan anak balita mengalami stunting. Ada banyak sekali hal-hal yang dapat memicu terjadinya gizi buruk antara lain:

1. Kurangnya edukasi soal asupan gizi saat hamil.

2. Kurangnya gizi saat bayi lahir hingga usia 2 tahun.

3. Kondisi kesehatan ibu yang buruk

4. Sanitasi dan kebersihan lingkungan yang buruk

5. Infeksi penyakit

WHO menyebut bahwa stunting tidak dapat disembuhkan, namun bisa kita cegah. Berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan sebagai upaya pencegahan stunting.

Untuk mencegah stunting , konsumsi protein sangat mempengaruhi pertambahan tinggi dan berat badan anak di atas 6 bulan. Anak yang mendapat asupan protein 15 persen dari total asupan kalori yang dibutuhkan terbukti memiliki badan lebih tinggi dibanding anak dengan asupan protein 7,5 persen dari total asupan kalori.

Anak usia 6 sampai 12 bulan dianjurkan mengonsumsi protein harian sebanyak 1,2 g/kg berat badan. Sementara anak usia 1–3 tahun membutuhkan protein harian sebesar 1,05 g/kg berat badan.

Antisipasi stunting pada anak dengan cara :

Melakukan pemeriksaan kehamilan secara teratur.

Menghindari asap rokok dan memenuhi nutrisi yang baik selama masa kehamilan antara lain dengan menu sehat seimbang, asupan zat besi, asam folat, yodium yang cukup.

Melakukan kunjungan secara teratur ke dokter atau pusat pelayanan kesehatan lainnya untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan anak, yaitu:

setiap bulan ketika anak anda berusia 0 sampai 12 bulan
setiap 3 bulan ketika anak anda berusia 1 sampai 3 tahun
setiap 6 bulan ketika anak anda berusia 3 sampai 6 tahun
setiap tahun ketika anak anda berusia 6 sampai 18 tahun

Mengikuti program imunisasi terutama imunisasi dasar.

Memberikan ASI eksklusif sampai anak anda berusia 6 bulan dan pemberian MPASI yang memadai.

Mari jaga dan sayangi anak-anak kita. Bersama kita cegah Stunting anak sehat keluarga bahagia.
(alf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1132 seconds (0.1#10.140)