Warga Korban Semburan Oro-Oro Kesongo Terima Bantuan Kerbau

Kamis, 22 Oktober 2020 - 06:54 WIB
loading...
Warga Korban Semburan...
Warga Korban Semburan Oro-Oro Kesongo Terima Bantuan Kerbau. Foto/Ist
A A A
BLORA - Bupati Blora, Djoko Nugroho , memberikan bantuan 17 ekor kerbau kepada warga Dukuh Pakuwon Lor, Desa Gabusan, Kecamatan Jati, Blora, Jawa Tengah.

Sebelumnya, sejumlah kerbau menjadi korban semburan lumpur bercampur gas di kawah Oro-Oro Kesongo.

"Sing sabar, iki mono cobaan, ambil hikmahe (sabar, semua ini cobaan, diambil hikmahnya). Ini juga merupakan pengingat pada kita untuk selalu berserah kepada Tuhan, ini ada bantuan kerbau tolong di manfaatkan sebaik mungkin. Semangat," ucap Djoko Nugroho, Rabu (21/10/2020).

Dalam kesempatan ini, orang nomor satu di Kabupaten Blora tersebut juga membagikan masker kepada warga. Dia menyampaikan bahwa saat ini semua menghadapi pandemi COVID-19, sehingga masyarakat perlu menerapkan protokol kesehatan.

"Kita harus tetap jaga kesehatan dengan baik. Iki mau tak tonton ono sing gak nganggo masker (ini tadi saya lihat ada yang tidak pakai masker) jadi tak kasih masker, tolong ditaati protokol kesehatan ya. Sekarang bukan hanya sektor kesehatan yang terganggu, semua sektor terganggu, mari kita bangkit yang penting harus tetap patuhi protokol kesehatan yang ada," jelasnya.

Di tempat sama, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalak BPBD) Blora, Hadi Praseno, menyampaikan bantuan 17 ekor kerbau diberikan kepada warga yang menjadi korban semburan Oro-Oro Kesongo, pada Kamis 27 Agustus.

Semburan lumpur setinggi 30 meter disertai gas beracun mengakibatkan empat orang keracunan dan belasan kerbau hilang terkubur lumpur. (Baca juga: Korban Tewas di Mobil Terbakar Ternyata Istri Seorang Dokter)

"Bantuan ini sebanyak 17 kerbau yang diberikan kepada 7 warga, di mana jumlahnya bervariasi," tutur dia. (Baca juga: Warga Gunungkidul Simpan Alquran Tulisan Tangan Berusia Dua Abad)

Penyerahan bantuan ternak secara simbolis dilakukan oleh Camat Jati Edy Purnomo, kepada salah satu warga terdampak. Acara ini juga dihadiri oleh Forkompimcam Jati dan Kepala Desa Gabusan.
(boy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6021 seconds (0.1#10.140)