Kebakaran Lahan Nyaris Merambat ke Kampus Poltek Cristo Maumere

Rabu, 23 September 2020 - 04:57 WIB
loading...
Kebakaran Lahan Nyaris Merambat ke Kampus Poltek Cristo Maumere
Petugas pemadam berusaha memadamkan kebakaran lahan di arena kampus politeknik Cristo Rey di Maumera, Sikka. Foto/iNewsTV/Joni Nura
A A A
MAUMERE - Kebakaran lahan terjadi di Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka , Nusa Tenggara Timur, Selasa (22/9/2020) malam. Api merambat hingga nyaris membakar Kampus Politeknik Cristo Rey Maumere, di Kota Maumere.

Kebakaran hebat yang terjadi di lahan milik Kampus Cristo Rey Maumere diduga api bersumber dari puntung rokok yang dibuang sembaran oleh seorang warga. (Baca juga: Api Masih Mengamuk di Puluhan Hektare Hutan Lindung di Sikka )

Diperkirakan luas lahan yang terbakar mencapai sekitar 1 hektare. Kebakaran ini membuat sejumlah warga panik dan pemilik kampus karena api merambat mendekati kampus tersebut. (Baca juga: Tak Terapkan Protokol Kesehatan, Tempat Hiburan Malam di Maumere Dapat Teguran Keras )

Beruntung, api bisa dipadamkan oleh Tim Pemadam Kebakaran Sikka yang mengerahkan sebanyak dua unit mobil pemadam kebakaran

“Api diduga berasal dari puntung rokok yang dibuang warga di sekitar lahan kampus ini. Syukurlah api yang nyaris menyambar ke kampus, sudah kami padamkan,” kata petugas pemadam kebarakan, Sil Taka.

Menurut dia, daerah yang terbakar ini, baru pertama kali terjadi kebakaran lahan. Untuk itu, warga diminta untuk tidak membuang puntung rokok sembarangan.
(nth)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.6012 seconds (0.1#10.140)