Warung Makan di Tangsel Kebakaran, Bocah 8 Tahun Tewas

Rabu, 19 Maret 2025 - 07:57 WIB
loading...
Warung Makan di Tangsel...
Warung makan yang terletak di Jalan Raya Serpong, Pakulonan, Serpong Utara, Tangerang Selatan (Tangsel) kebakaran, Selasa (18/3/2025) malam. FOTO/IST
A A A
TANGERANG SELATAN - Warung makan yang terletak di Jalan Raya Serpong, Pakulonan, Serpong Utara, Tangerang Selatan (Tangsel) kebakaran , Selasa (18/3/2025) malam. Sekeluarga menjadi korban, satu di antaranya bocah berusia 8 tahun tewas di tempat.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 23.30 WIB. Ketika itu, penghuninya pasangan suami-isteri, Naprilihin (55) dan Sutriani (42), serta kedua anaknya yaitu Salsabila (14) dan Aska (8), tengah berada di lantai 2.

Peristiwa itu diketahui oleh salah satu tetangga korban, B, di mana dia mencium bau asap menyengat dari warungnya. Begitu dicek keluar, rupanya asap berasal dari lantai 2 rumah makan korban.



"Selanjutnya saksi 1 menolong korban yang terdiri dari suami, istri dan anak perempuan yang sedang terjebak di lantai 2 dengan meloncat dan ditanggapi (di bawah) oleh saksi 1," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Tangsel, Ahmad Dohiri, Rabu (19/03/25).

Dengan kondisi mengalami luka bakar, pasutri pemilik rumah makan itu sempat meminta tetangganya menolong seorang anaknya yang masih tertinggal di lantai 2. Namun karena kobaran api telah membesar, upaya tersebut urung dilakukan.

"Korban sempat bilang ada anak kecil yang terjebak di dalam lantai 2. Saksi 1 sempat mendobrak pintu lantai 1, kemudian sudah meliat api besar dan langsung keluar lagi," katanya.

Nahas, Aska tak bisa diselamatkan dari kobaran api yang mengepungnya di lantai atas. Petugas Damkar yang tiba dengan 3 unit mobil pemadam berupaya menjinakkan api. Setelahnya mereka menerobos masuk ke lantai 2 dan mendapati bocah malang itu telah tewas.



Ketiga korban selamat lalu dilarikan ke RSU Serpong Utara guna perawatan. Sedang jenazah Aska dievakuasi ke RSUD Kabupaten Tangerang. Dari penyelidikan sementara terungkap jika sumber api diduga berasal dari korsleting listrik di lantai 2.

"Di duga karena konsleting listrik," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
50 Kios Pedagang Pasar...
50 Kios Pedagang Pasar Poncol Senen Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp606 Juta
Tim Labfor Polri Usut...
Tim Labfor Polri Usut Kebakaran 3 Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogyakarta
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Pastikan Tak Ada Korban
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Usut Penyebabnya
Mualaf di Tangsel Meningkat,...
Mualaf di Tangsel Meningkat, Faktor Azan, Selawat hingga Jemaah Haji Jadi Pemicu
Proyek MRT di Rawamangun...
Proyek MRT di Rawamangun Kebakaran
Kebakaran Polda Banten,...
Kebakaran Polda Banten, Wakapolda: Penyebabnya Diperiksa Tim Laboratorium
Kebakaran Polda Banten,...
Kebakaran Polda Banten, Api Berkobar dari Lantai 3
Kebakaran Polsek Helvetia...
Kebakaran Polsek Helvetia Medan, Ruang Intelkam dan Provost Ludes
Rekomendasi
Bobon Santoso Blak-blakan...
Bobon Santoso Blak-blakan Belum 100% Siap Mualaf dan Masuk Islam
Cucu Pendiri Israel...
Cucu Pendiri Israel Winston Churchill Desak Inggris Akui Negara Palestina
Prodi Vokasi Ini Lebih...
Prodi Vokasi Ini Lebih Sulit Ditembus dari Kedokteran di SNBP 2025 Unair
Berita Terkini
Banjir Meluas, Pemkot...
Banjir Meluas, Pemkot Jambi Tetapkan Status Darurat Tanggap Bencana
37 menit yang lalu
Gempa 5,0 Magnitudo...
Gempa 5,0 Magnitudo Guncang Barat Laut Maluku Tenggara Barat
51 menit yang lalu
Daftar Kapolres se-Indonesia...
Daftar Kapolres se-Indonesia yang Dimutasi Kapolri pada Maret 2025, Ini Nama-namanya
1 jam yang lalu
Berkah Ramadan, Kakanim...
Berkah Ramadan, Kakanim Surabaya Bagikan Ratusan Takjil Gratis ke Masyarakat
1 jam yang lalu
Kekayaan Alam Majapahit,...
Kekayaan Alam Majapahit, Beras Ditukar Keramik hingga Perhiasan dari China dan India
1 jam yang lalu
Warung Makan di Tangsel...
Warung Makan di Tangsel Kebakaran, Bocah 8 Tahun Tewas
2 jam yang lalu
Infografis
33 Orang Tewas saat...
33 Orang Tewas saat Tornado Dahsyat Sapu Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved