1 Warga Positif COVID 19, Tulungagung Masuk Zona Merah

Senin, 30 Maret 2020 - 08:37 WIB
1 Warga Positif COVID...
1 Warga Positif COVID 19, Tulungagung Masuk Zona Merah
A A A
TULUNGAGUNG -
Satu orang warga Tulungagung dinyatakan positif COVID-19, pernyataan tersebut disampaikan Bupati Tulungagung Maryoto Bhirowo melalui rekaman video yang dibagikan pada awak media pada Minggu malam (30/3/2020). Dimana salah satu warga yang dinyatakan positif virus Corona tersebut sebelumnya berstatus pasien dalam pengawasan (PDP). (Baca:

“Dengan adanya satu warga yang terkonfirmasi positif Corona tersebut maka Tulungagung masuk zona merah. Saya mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan mengikuti arahan pemerintah dalam penanggulangan wabah COVID19.,” kata dia

Menurut dia, pasien asal Kecamatan Bandung, Tulungagung tersebut sebelumnya telah menjalani perawatan di ruang isolasi RSUD dokter Iskak setelah menjalani perawatan beberapa hari secara klinis kondisi pasien telah membaik dan dinyatakan sembuh.

Selanjutnya, kata dia, pasien dipulangkan dan menjalani isolasi mandiri dibawah pemantauan dinas kesehatan namun hasil uji swab keluar dan positif setelah pasien dipulangkan dari rumah sakit.

“Berdasarkan data Satgas Penanggulangan COVID-19 Tulungagung sampai dengan minggu sore tercatat jumlah akumulatif orang dalam pemantauan sebanyak 462 dan 19 orang diantaranya telah selesai dipantau. Sedangkan jumlah PDP sebanyak 27 orang, 25 PDP dinyatakan sembuh, 1 PDP dirawat dan 1 lainnya meninggal akibat penyakit lain,” tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8328 seconds (0.1#10.140)