Begal Mahasiswa, Kawanan Bandit Bercelurit Dibekuk Polisi

Senin, 07 September 2020 - 16:36 WIB
loading...
Begal Mahasiswa, Kawanan...
Salah seorang begal mahasiswa yang dibekuk polisi. Foto: Abdullah M Surjaya/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kawanan bandit jalanan kembali beraksi dengan merampas sepeda motor dan telepon genggam milik seorang mahasiswa di depan PT Hampel, RT 5/11, Kelurahan Medan Satria, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi. Namun, aksi mereka berhasil digagalkan petugas kepolisian yang sedang patroli dijalanan.

Kawanan bandit bersenjatakan celurit ini langsung diamankan petugas di sebuah rumah kosong di Gang RT 1/4, Kelurahan Kali Baru, Kecamatan Medan Satria. Adapun tersangka yang diamankan itu di antaranya, AD (16), HL (19), SF (17) dan EAY (19). Sedangkan, LH dan AD masuk daftar pencarian orang (DPO).

Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Humas Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan, aksi pembegalan kawanan ini dilakukan pada Minggu 6 September 2020 pukul 04.30 WIB. "Petugas sedang memburu dua pelaku lainya yang berhasil meloloskan diri saat akan ditangkap," katanya di Bekasi, Senin (7/9/2020).

Peristiwa itu bermula saat korban Abdul Rahma Notanubun (22), saat berkendara menggunakan sepeda motor Honda Beat B 3789 KXD tiba-tiba dihadang kawanan begal di lokasi kejadian. Di bawah ancaman senjata tajam celurit, korban dipaksa menyerahkan sepeda motor dan telepon genggam merk Samsung. ( )

Namun, kata dia, korban masih melakukan perlawanan dan terjadi baku hantam antara korban dengan para tersangka. Disaat bersamaan, anggota Kepolisian Sektor Bekasi Kota sedang melaksanakan patroli antisipasi gangguan Kamtibmas mendengar suara teriakan minta tolong dan 'rampok, rampok, rampok'.

Kemudian anggota mendekati lokasi tersebut dan mendapati korban mengalami lebam pada wajah dan lengan tangan kanannya. Dari keterangan korban didapati pelaku menggunakan sepeda motor Yamaha N Max B 4573 KPM warna merah dan Honda Mio B 3903 FET, petugas kemudian melakukan pengejaran.

Setelah dilakukan pencarian didapatkan informasi dari warga bahwa sepeda motor pelaku masuk kedalam sebuah gang. Setelah dilakukan pencarian, akhirnya petugas mendapati sepeda motor pelaku di sebuah rumah kosong. "Korban yang ikut membenarkan ini sepeda motor pelaku," ujarnya. ( )

Kemudian petugas mengidentifikasi pemilik sepeda motor milik H dan meringkus tidak jauh dari lokasi rum(ah kosong. Setelah itu petugas melakukan pengembangan dan H mengakui beraksi berenam dan EAY bersembunyi di rumah temannya di wilayah Poncol, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi.

Erna menjelaskan, di Poncol petugas mengamankan sepeda motor korban Honda Beat B 3789 KXD dan telepon genggam. Kemudian petugas meringkus pelaku lainnya. Karena lokasinya berada di wilayah hukum Polsek Medan Satria, Polsek Bekasi Kota menyerahkan kasus ini ke Polsek Bekasi Kota.

Kini, petugas tengah memburu dua pelaku lainnya dan pelaku masih diinterogasi terkait kiprahnya selama ini. Akibat perbuatanya, empat tersangka bakal di jerat dengan Pasal 365 KHUP tentang pencurian dengan kekerasan. "Kasus ini masih dilakukan lidik, nanti kami informasikan kembali," tukasnya.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ini Tampang Begal Bergolok...
Ini Tampang Begal Bergolok Anggota Geng Motor di Bandung
Begal Kelapa Gading...
Begal Kelapa Gading Keok! 4 Pelaku Ditembak Polisi saat Hendak Kabur
Pria di Bekasi Diduga...
Pria di Bekasi Diduga Disekap, Pelaku Minta Tebusan Rp7 Juta
Temukan Lagi Benang...
Temukan Lagi Benang Gelasan Layangan di Jembatan Suramadu, Polisi Enggak Berani Pastikan Ulah Begal
Awas! Modus Baru Begal...
Awas! Modus Baru Begal di Jembatan Suramadu, Benang Nilon Dipasang Melintang
Tragis! Pemuda di Bogor...
Tragis! Pemuda di Bogor Dibacok Begal saat Antar Pulang Pacar
Bantu Polisi, Kodam...
Bantu Polisi, Kodam I/BB Aktifkan Tim Patroli Motoris Anti Begal
Polisi Bongkar Sindikat...
Polisi Bongkar Sindikat Praktik Hapus dan Ubah Produk Kedaluwarsa di Bekasi
Ulama di Malang Dibacok...
Ulama di Malang Dibacok Begal Berkali-kali Tak Terluka, Cuma Pakaiannya Sobek
Rekomendasi
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
MNC University dan Kanwil...
MNC University dan Kanwil DJP Jakarta Barat Perkuat Sinergi dalam Edukasi Pajak dan Pengembangan Tax Center
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
59 menit yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
1 jam yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
1 jam yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
1 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
2 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
2 jam yang lalu
Infografis
Kartu Jakarta Mahasiswa...
Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul Tak Terdampak Efisiensi Anggaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved