Bali Belum Terima Konfirmasi Negatif Corona untuk Suami Korban Meninggal

Jum'at, 13 Maret 2020 - 21:18 WIB
Bali Belum Terima Konfirmasi...
Bali Belum Terima Konfirmasi Negatif Corona untuk Suami Korban Meninggal
A A A
DENPASAR - Pemerintah Provinsi Bali belum menerima konfirmasi mengenai hasil tes negatif virus corona (COVID-19) untuk suami pasien nomor 25, warga negara asing yang meninggal dengan status positif corona.

"Kami sudah konfirmasi ke Jakarta, dinyatakan belum," kata Ketua Satgas Penanggulangan COVID-19 Bali Dewa Made Indra, Jumat (13/3/2020). Indra yang juga menjabat Sekda Provinsi Bali menjelaskan bahwa kabar tentang hasil tes negatif untuk suami korban meninggal positif corona itu awalnya muncul di pemberitaan media online. Dia juga mengaku telah membaca berita itu. (Baca juga: Terungkap, Jejak WNA Positif Corona yang Meninggal di Bali)

Indra melanjutkan, di pemberitaan itu juru bicara pemerintah mengatakan suami korban meninggal dinyatakan negatif corona sehingga diperbolehkan pulang dari rumah sakit.

Dengan adanya berita itu, Indra mengatakan telah melakukan konfirmasi ke pusat. "Kadis (kepala dinas) Kesehatan konfirmasi ke Dirjen, dijawab belum," paparnya. (Baca juga: Jenazah Pasien Positif Corona Telah Dikremasi di Bali)

Indra menegaskan, meski sudah ada pemberitaan, pihaknya perlu melakukan konfirmasi untuk memastikan benar tidaknya. "Jadi kalau ada berita kami berusaha konfirmasi, benar atau tidak," tandasnya.

Dengan jawaban itu, Indra mengatakan suami korban meninggal masih berada di rumah sakit. "Masih kita isolasi di RSUP Sanglah," jelasnya.
(shf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9831 seconds (0.1#10.140)