KSFW 2025, Dorong Kreativitas dan Ekonomi Fashion di Kendal

Minggu, 23 Maret 2025 - 16:13 WIB
loading...
KSFW 2025, Dorong Kreativitas...
Kendal Sharia Fashion Week (KSFW) 2025 mendapat dukungan penuh dari berbagai pemangku kepentingan untuk menjadi salah satu agenda penting, baik di tingkat nasional maupun internasional. FOTO/IST
A A A
KENDAL - Pakaian muslim kini memiliki porsi 30% dari pangsa pasar ekonomi fesyen di dunia, menjadikan peran desainer muslim semakin strategis. Untuk itu, event Kendal Sharia Fashion Week (KSFW) 2025 mendapat dukungan penuh dari berbagai pemangku kepentingan untuk menjadi salah satu agenda penting, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Founder Kendal Sharia Fashion Week (KSFW) Diah Ayu mengungkapkan dukungannya terhadap pengembangan event ini dalam keterangan tertulis pada Minggu (23/3/2025).

"Wakil Menteri Perindustrian, Faisol Riza, mendukung penuh Kendal Sharia Fashion Week untuk dijadikan event tahunan yang masuk dalam agenda event nasional maupun internasional," katanya.

Diah Ayu juga menyampaikan bahwa pelaksanaan pertama kali KSFW di Kendal mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Anggota Komisi VII DPR RI, Samuel Wattimena, yang juga seorang desainer, mendorong agar event ini segera didaftarkan agar dapat dilaksanakan setiap tahun. "Pesan saya, agar segera mendaftarkan nama event Kendal Sharia Fashion Week ini, agar bisa menjadi event tahunan," ujarnya.

Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari juga memberikan dukungan penuh terhadap acara ini. Menurutnya, KSFW memiliki potensi besar dalam mengangkat kreativitas desainer muda Kendal. "Untuk pelaksanaan tahun depan kami siap untuk mensupport pelaksanaan KSFW," katanya.

Guru Besar Antropologi Universitas Diponegoro (Undip), Prof Mujahirin Thohir menekankan pentingnya dampak ekonomi yang luas bagi Kota Kendal dari acara ini. Kendal, yang dikenal sebagai Kota Santri, harus memastikan bahwa pelaksanaan KSFW dapat membawa manfaat secara ekonomi dan menjaga martabat masyarakat setempat. "Yang paling penting dari acara ini adalah tentang Safety dan Dignity untuk masyarakat Kendal," katanya.

Budayawan Paox Iben Mudhaffar juga menyoroti pentingnya event ini dalam mengingatkan kembali kejayaan industri fashion Kendal. "Dulu Kendal memiliki pabrik tekstil Texmaco pada tahun 1980-an, bahkan pada tahun 1950-an, Kaliwungu sudah dikenal sebagai sentra pasar batik," kenangnya.

Kini, dengan keberadaan Kawasan Industri Kendal (KIK), industri tekstil di daerah ini semakin berkembang. Salah satu tujuan utama dari KSFW adalah membangun ekosistem fashion, di mana para desainer, produsen, dan outlet busana muslim dapat berkumpul dan berbagi ide.

Thohir Ardana, Founder Masa Muda Organizer menambahkan, di Kendal banyak anak muda berbakat, kreatif, dan inovatif. "Ke depan, kami akan membangun Kendal Kreatif Hub sebagai tempat berkumpulnya para teman-teman kreatif," katanya.

Acara Kendal Sharia Fashion Week (KSFW) 2025 digelar di halaman Perpustakaan Daerah Kendal, yang menjadi saksi perhelatan kreatif generasi muda. Event ini diselenggarakan dengan kolaborasi antara Design by Ayu, Komite Ekonomi Kreatif Kendal (KOEKRAF-Kendal), dan Masa Muda Cerah sebagai event organizer. Mengusung tema Deep Golden Brown, acara ini menampilkan paduan keindahan wastra Nusantara dan budaya lokal dalam balutan fesyen syariah yang inovatif.

Dengan semangat kreatif dan dukungan penuh dari berbagai pihak, KSFW 2025 diharapkan dapat menjadi platform yang mendukung industri fashion di Kendal dan memperkenalkan potensi kreatif daerah ini ke dunia.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kemen Imipas Salurkan...
Kemen Imipas Salurkan Bantuan untuk Warga Korban Banjir dan Longsor di Kendal
Oshima Yukari Ingin...
Oshima Yukari Ingin Bagikan Kipas Angin dan Masakan Daging Kambing ke Tetangga di Hari Ulang Tahunnya
Isak Tangis Warnai Pemakaman...
Isak Tangis Warnai Pemakaman Oshima Yukari, Pramugari Korban Kebakaran Glodok Plaza
Kerahkan Ribuan Pasukan...
Kerahkan Ribuan Pasukan Jangkrik di Kendal, Sudaryono: Mirna-Riki Wajib Menang
Minibus Tabrak Mobil...
Minibus Tabrak Mobil Travel di Kendal, 1 Tewas
Perekonomian Kendal...
Perekonomian Kendal Meningkat, Pengamat: Dico Loyalis Muda Golkar yang Berprestasi
KPU Sebut Penolakan...
KPU Sebut Penolakan Berkas Dico-Ali Sesuai Prosedur, Pengamat Nilai Pendapat Pribadi
PKB Minta KPU Kendal...
PKB Minta KPU Kendal Tak Persulit Pencalonan Dico Ganinduto
Pakar: Sebelum Ada Penetapan...
Pakar: Sebelum Ada Penetapan Calon, KPU Kendal Seyogyanya Terima Berkas Dico Ganinduto
Rekomendasi
Jennifer Coppen Dilirik...
Jennifer Coppen Dilirik Justin Hubner saat Unggah Nonton Timnas Indonesia di GBK
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Menjulang, Hari Ini Naik Rp10.000 per Gram
Misteri Dinosaurus Cakar...
Misteri Dinosaurus Cakar Maut di Jurrasic World Terpecahkan: Ternyata Suka Lalapan!
Berita Terkini
Horor Pemudik Antre...
Horor Pemudik Antre 10 Jam di Pelabuhan Gilimanuk
13 menit yang lalu
Jurnalis Perempuan Tewas...
Jurnalis Perempuan Tewas di Pinggir Jalan Banjarbaru Kalsel, Tas dan Ponsel Raib
26 menit yang lalu
Minibus Tertabrak KA...
Minibus Tertabrak KA Bathara Kresna, 4 Penumpang Meninggal di Lokasi
32 menit yang lalu
Tangis Histeris Sambut...
Tangis Histeris Sambut Jenazah Rosalina Rerek Sogen, Guru Korban Kekejaman KKB Papua
1 jam yang lalu
Pemudik Motor Terjebak...
Pemudik Motor Terjebak Kepadatan di Persimpangan Arteri Pantura Cirebon
2 jam yang lalu
Gelar Baksos, Ketua...
Gelar Baksos, Ketua DPRD Jakarta: Hipmi Jaya Jadi Contoh Pengusaha Lain untuk Berbagi
2 jam yang lalu
Infografis
2 Alasan Buaya Hidup...
2 Alasan Buaya Hidup Berdampingan dan Tidak Mau Memakan Capybara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved