Festival Wana Lestari Momentum Unjuk Program Perhutanan Sosial Masyarakat Desa Banyurip Sragen
loading...
A
A
A
LPTP bersama Yayasan KEHATI mengadakan Festival Wana Lestari. Kegiatan ini dikoordinatori oleh Niken Prihartari dan dilaksanakan di Balai Kesenian Rakyat, Desa Banyurip, Kecamatan Jenar, Kabupaten Sragen, Kamis (27/2/2025).
Tujuannya untuk mempromosikan praktik baik yang dilakukan masyarakat Desa Banyurip dalam mengembalikan tata guna kawasan sesuai fungsinya melalui kerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan pengelolaan kawasan perhutanan sosial.
Festival Wana Lestari turut mempromosikan beberapa hasil hutan bukan kayu yang diproduksi di kawasan hutan seperti cabe jawa, gula merah berbahan tebu, mangga red ivory, mangga kiojay, mangga Hong Guo Fei dan juga sayuran serta tanaman pangan lain yang diproduksi dari pekarangan rumah. Tanaman itu seperti produk olahan kacang sacha inchi dan olahannya (susu sachi, susu bubuk sachi, kacang oven sachi, minyak sachi, cokelat sachi, teh sachi, sabun sachi) serta sayur hasil budi daya pekarangan.
Dalam pameran tersebut juga ditampilkan aneka olahan pangan berbahan komoditas hasil panen masyarakat setempat. Selain menambah penghasilan, sayur-mayur yang dihasilkan dapat menjadi pemenuhan gizi keluarga.
Tujuannya untuk mempromosikan praktik baik yang dilakukan masyarakat Desa Banyurip dalam mengembalikan tata guna kawasan sesuai fungsinya melalui kerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan pengelolaan kawasan perhutanan sosial.
Festival Wana Lestari turut mempromosikan beberapa hasil hutan bukan kayu yang diproduksi di kawasan hutan seperti cabe jawa, gula merah berbahan tebu, mangga red ivory, mangga kiojay, mangga Hong Guo Fei dan juga sayuran serta tanaman pangan lain yang diproduksi dari pekarangan rumah. Tanaman itu seperti produk olahan kacang sacha inchi dan olahannya (susu sachi, susu bubuk sachi, kacang oven sachi, minyak sachi, cokelat sachi, teh sachi, sabun sachi) serta sayur hasil budi daya pekarangan.
Dalam pameran tersebut juga ditampilkan aneka olahan pangan berbahan komoditas hasil panen masyarakat setempat. Selain menambah penghasilan, sayur-mayur yang dihasilkan dapat menjadi pemenuhan gizi keluarga.
(jon)