Pria yang Todong Senpi ke Petugas SPBU di Rest Area Cibubur Ditangkap

Kamis, 23 Januari 2025 - 18:04 WIB
loading...
Pria yang Todong Senpi...
Pria yang menodongkan senjata api kepada petugas SPBU di Rest Area Tol Cibubur, Jakarta Timur ditangkap. Foto/SindoNews
A A A
JAKARTA - Seorang pria viral usai diduga menodongkan senjata api (senpi) kepada petugas Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Rest Area Tol Cibubur, Jakarta Timur. Kini, pelaku sudah ditangkap polisi.

Kainduk PJR Tol Jagorawi Kompol Wiratno menuturkan, peristiwa tersebut terjadi pada pukul 05.30 WIB pagi tadi. Menurut keterangan saksi, pelaku datang ke SPBU tersebut untuk mengisi bahan bakar jenis Pertalite.

“Menurut keterangan petugas SPBU, orang tidak dikenal hendak mengisi BBM (Pertalite) di TKP,” kata Wiratno, Kamis (23/1/2025).

Saat itu, petugas SPBU telah menjelaskan kini untuk mengisi bahan bakar Pertalite harus menggunakan barcode. Namun, pelaku tetap memaksa hingga akhirnya mengeluarkan benda mirip pistol. “Namun orang yang tidak dikenal tersebut memaksa mobilnya diisikan Pertalite sambil mengeluarkan benda diduga senpi,” ujarnya.



Wiratno menambahkan, pelaku juga sempat mengancam petugas dengan mengatakan 'saya tembak kamu'. Namun, petugas SPBU tetap tidak mau mengisikan Pertalite. “Selanjutnya orang tidak dikenal tersebut melanjutkan perjalanan,” jelas dia.

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly menegaskan, pengendara mobil itu telah ditangkap oleh jajaran Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Hanya saja Nicolas tak merinci terkait perisitwa ini. "Sudah tertangkap Polda ya (penodong petugas SPBU)," kata Nicolas saat dikonfirmasi, Kamis (23/1/2025).



Sekadar diketahui, aksi pria itu terekam CCTV yang menempel di SPBU tersebut. Pengendara mobil terlihat terlibat cekcok dengan petugas SPBU. Pengendara mobil juga terlihat merogoh benda dari samping celananya yang diduga senpi.

Aksi pengendara mobil itu disebut dipicu oleh petugas SPBU yang tidak memperkenankan pengendara mobil untuk mengisi BBM jenis Pertalite. Petugas SPBU saat itu meminta agar pengendara mobil untuk memperlihatkan scan barcode yang merupakan salah satu syarat untuk mengisi bahan bakar subsidi tersebut.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
2 Tersangka Pembakar...
2 Tersangka Pembakar Mobil Polisi di Harjamukti Depok Ditahan di Polda Metro Jaya
Tenaga Honorer di DPRD...
Tenaga Honorer di DPRD Jakarta Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual
Viral Transjakarta Melaju...
Viral Transjakarta Melaju di Jalurnya Kena Tilang ETLE, Ini Penjelasan Polisi
Partai Perindo Dampingi...
Partai Perindo Dampingi Anak Korban Dugaan Pencabulan di Jakarta Barat
Profil 2 Wakapolda Baru...
Profil 2 Wakapolda Baru di Daerah, Salah Satunya Pernah Tangani Kecelakaan Vanessa Angel
Polisi Ungkap Analisis...
Polisi Ungkap Analisis CCTV Wartawan Palu Tewas di Kamar Hotel Jakbar, Ini Temuannya
Polda Metro Jaya Luncurkan...
Polda Metro Jaya Luncurkan Hotline 110, Petugas Siaga 24 Jam untuk Layani Pemudik
Serap Aspirasi Warga,...
Serap Aspirasi Warga, Ditreskrimum Polda Metro Jaya Blusukan ke Slum Area
Polda Metro Kembalikan...
Polda Metro Kembalikan Kendaraan Hasil Curian, Pemilik Sah: Polisi Geraknya Sat-Set
Rekomendasi
Viral Detik-detik Meghan...
Viral Detik-detik Meghan Markle Dimarahi Pangeran Harry di Depan Keluarga Kerajaan
Kharisma atau Karisma,...
Kharisma atau Karisma, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
Kelakar Sufmi Dasco...
Kelakar Sufmi Dasco usai Halalbihalal di Rumah Dinas Cak Imin: Ini Bukan Matahari, Ini Bulan
Berita Terkini
Setelah Tangkap Kurir,...
Setelah Tangkap Kurir, Polisi Buru Pengendali Sabu 10 Kg di Apartemen PIK
12 menit yang lalu
Tenaga Ahli Anggota...
Tenaga Ahli Anggota DPRD Jakarta Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Pelecehan Seksual
22 menit yang lalu
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
6 jam yang lalu
Pemerintah Siapkan Pangkal...
Pemerintah Siapkan Pangkal Pinang Jadi Tempat Penampungan Warga Gaza
7 jam yang lalu
Hendak Panjat Tebing,...
Hendak Panjat Tebing, Mahasiswi di Bogor Tewas Tertimpa Runtuhan Batu
7 jam yang lalu
Kerusahan Antarpeguruan...
Kerusahan Antarpeguruan Silat Pecah, Magetan Mencekam
8 jam yang lalu
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved