Bertemu Pendeta Marsel, Ridwan Kamil Sebut 2 Negara Bubar Hanya Gegara Agama

Sabtu, 23 November 2024 - 06:22 WIB
loading...
Bertemu Pendeta Marsel,...
Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berkomitmen akan menjaga toleransi dan kerukunan antarumat beragama di Jakarta.
A A A
JAKARTA - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil bertemu dengan Pendeta Marsel Saerang dan Aristo Pariadji di Hotel Gading Indah, Jakarta Utara, Jumat (22/11/2024) malam.

Dalam pertemuan itu Ridwan Kamil mengungkap ada dua golongan yang memiliki sikap berbeda dalam melihat perbedaan antarumat.

"Di duni ini ada dua golongan. Golongan yang melihat perbedaan sebagai rahmat Tuhan, kemudian ada golongan yang melihat perbedaan sebagai sumber kebencian," kata Ridwan Kamil.



Mantan Gubernur Jawa Barat itu lantas menegaskan golongan yang menyikapi perbedaan sebagai sumber kebencian untuk dilawan. Sebab menurutnya golongan seperti ini dapat menjadi biang kerok bubarnya sebuah negara.

"Golongan yang melihat perbedaan sebagai sumber kebencian itu mesti dipadamkan. Itu yang harus dilawan. Karena golongan yang membesarkan perbedaan jadi kebencian nanti jadi hasutan, hasutan jadi kerusuhan, kerusuhan jadi peperangan, peperangan yang tidak bisa dihentikan negara bubar," ungkap dia.



Ridwan Kamil lantas mencontohkan sejumlah negara yang pecah hanya karena tidak bisa menyikapi perbedaan sebagai rahmat Tuhan. Ridwan Kamil lantas menyinggung bahwa nilai-nilai Pancasila menjadi penting bagi masyarakat Indonesia.

"Contohnya apa, dulu ada negara yang namanya Yugoslavia sekarang bubar Pak, dulu India satu negara, gara-gara beda agama berpisah menjadi Pakistan. Pakistan masih satu agama pecah lagi karena beda golongan jadi Pakistan dan Bangladesh," tuturnya.

"Jadi Tuhan sudah memberi contoh, dua negara di dunia bubar, berpisah hanya gara-gara agama. Itulah kenapa Pancasila menjadi penting," tegas dia.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Respons Ridwan Kamil...
Respons Ridwan Kamil usai Rumahnya Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rumah Ridwan Kamil di...
Rumah Ridwan Kamil di Bandung Sepi Usai Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Pengamat: Kekalahan...
Pengamat: Kekalahan Andika di Pilkada Serang karena Masyarakat Menolak Dinasti Politik
Kerukunan Umat Beragama...
Kerukunan Umat Beragama saat Ramadan: Pecalang Jaga Amankan Salat Tarawih di Bali
Kharisma Menang Pilkada...
Kharisma Menang Pilkada Pamekasan di MK, Akademisi UTM: Saatnya Mewujudkan Visi Misi
MK Putuskan Pilkada...
MK Putuskan Pilkada Kabupaten Serang Diulang, Pengamat: Angin Segar bagi Demokrasi
Kalah Taruhan Pilkada...
Kalah Taruhan Pilkada 2024, Tiga Rumah di Sampang Disegel
Pelantikan Kepala Daerah...
Pelantikan Kepala Daerah Hari Ini, Berikut Rute Kedatangan dan Kantong Parkir Kendaraan di Monas
Simak Rekayasa Lalu...
Simak Rekayasa Lalu Lintas saat Pelantikan Ratusan Kepala Daerah di Istana Hari Ini
Rekomendasi
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Komisi I DPR Tekankan...
Komisi I DPR Tekankan Pentingnya Perlindungan Anak di Era Digital
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
9 menit yang lalu
Tingkatkan Pendidikan...
Tingkatkan Pendidikan dan SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
11 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
36 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
50 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
57 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
58 menit yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Kutuk...
Negara-negara Arab Kutuk Langkah Israel Blokir Bantuan ke Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved