Festival Kuliminasi Matahari, Kapolda: Bangga Lestarikan Budaya Kalbar

Senin, 23 September 2019 - 03:59 WIB
Festival Kuliminasi Matahari, Kapolda: Bangga Lestarikan Budaya Kalbar
Festival Kuliminasi Matahari, Kapolda: Bangga Lestarikan Budaya Kalbar
A A A
PONTIANAK - Fenomena titik kuliminasi merupakan event internasional yang membuat Kalimantan Barat khususnya Kota Pontianak dikenal di mancanegara.

Titik Kuliminasi merupakan ikon Nasional yang dimiliki Kalimantan Barat, yaitu fenomena di Kota Pontianak pada 21-22 September di mana matahari tepat berada di titik 0 derajat garis lintang bumi.

Untuk memeriahkan dan memperingati fenoma ini, Pemkot Pontianak menggelar Festival Kuliminasi Matahari 2019 di Tugu Khatulistiwa Pontianak, Minggu (22/9/2019) yang dihadiri Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar) Irjen Pol Didi Haryono beserta Forkopimda lainnya.

Kapolda mengatakan bahwa perlu rasa bangga dalam melestarikan budaya budaya yang ada di Kalimantan Barat

“Perlu kita sadari, bahwa kita yang berada di Kalimantan Barat ini harus bangga karena banyak sekali budaya budaya kita yang perlu diangkat kembali hingga ke tingkat internasional,” ucapnya

Didi juga mengapresiasi langkah langkah yang dilakukan oleh Wali Kota Pontianak Edi Kamtono untuk memajukan ibu kota Provinsi Kalimantan Barat tersebut.

Turut hadir dalam acara ini, Kapolresta Pontianak Kota Akbp Ade Ary, Dandim 1207/BS Letkol Stevi Jantje, Wali Kota Singkawang Tjai Tchu Mi.
(shf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5373 seconds (0.1#10.140)