Polsek Rajapolah Tasikmalaya Diserbu Puluhan Pelajar SMP, Ada Apa?

Selasa, 25 Agustus 2020 - 11:43 WIB
loading...
Polsek Rajapolah Tasikmalaya...
Puluhan siswa SMP di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat mendatangi Polsek Rajapolah untuk melaksanakan kegiatan belajar secara daring. Foto/iNews TV/Asep Juhariyono
A A A
TASIKMALAYA - Puluhan siswa SMP di Tasikmalaya , Jawa Barat beramai-ramai mendatangi Polsek Rajapolah didampingi sejumlah guru. Kedatangan mereka untuk melaksanakan kegiatan belajar secara daring. Mereka memanfaatkan fasilitas WiFi gratis yang diberikan Polsek Rajapolah. Bantuan ini untuk meringankan beban orangtua siswa dalam membeli kuota untuk belajar daring.

Inovasi tersebut disambut baik oleh para guru dan siswa SMPN 2 Rajapolah. Sebab pandemi COVID-19 yang masih terjadi di Tasikmalaya membuat para pelajar masih harus melakukan belajar daring atau jarak jauh untuk mencegah terjadinya penyebaran virus Corona. (Baca juga: Ini Sosok Oknum Pegawai Kemenhub Bali Pembawa 3 Kg Sabu)

Belajar secara daring yang harus dilakukan ini tentunya mengharuskan para pelajar utuk membeli kuota, dan tidak semua siswa merupakan siswa yang berasal dari keluarga mampu. Bagi yang kesulitan untuk membeli kuota, maka bisa mencontoh cara seperti yang dilakukan oleh puluhan siswa SMPN 2 Rajapolah yang menyerbu Polsek Rajapolah untuk melaksanakan belajar secara daring bersama para gurunya. Sebelum melaksanakan pembelajaran daring, para siswa terlebih dahulu dicek suhu tubuh, mencuci tangan dan dipastikan menggunakan masker. (Baca juga: Menkes Serahkan Mobil Laboratorium PCR COVID-19 untuk Sulut)

Kapolresta Tasikmalaya, AKBP Anom Karibianto mengatakan, jaringan internet ini disediakan untuk para siswa agar tetap dapat belajar, meski dalam kondisi terdampak COVID-19. "Penyediaan jaringan WiFi internet gratis ini merupakan tindak lanjut hasil patroli polisi yang masih banyak menemukan siswa terhambat pembelajarannya karena tidak memiliki jaringan internet atau kuota," katanya, Selasa (25/8/2020).

Anom menambahkan, Polresta akan mendorong seluruh kapolsek di Tasikmalaya agar bisa menyediakan jaringan internet gratis ini agar bisa membatu dalam pelaksanaan pembelajaran daring. "Dan tentu saja bisa dilakukan juga dengan bekerjasama dengan pihak ketiga," sebutnya.

Sementara itu, guru SMPN 2 Rajapolah, Eti Ernawati mengatakan, adanya jaringan internet gratis ini cukup membantu siswa dalam proses pembelajaran. "Apalagi selama ini banyak siswa yang terkendala pembelajaran daringnya karena tidak memiliki kuota internet," sebutnya.

Eti menambahkan, banyak orang tua siswa yang mengeluh karena tidak memiliki kuota untuk anaknya belajar daring. Sehingga proses belajar siswa terganggu dan bahkan sering siswa tidak mengerjakan tugas. "Dengan bantuan ini kami berharap siswa tidak terputus pembelajarannya," ujarnya.

Sementara, salah satu siswa SMPN 2 Rajapolah, Asep Nanang Saputra menyatakan bahwa setiap minggu harus membeli kuota internet sebesar Rp15.000 agar bisa belajar daring. WiFi internet gratis ini kedepannya akan digunakan secara bergiliran oleh sekolah sekolah yang ada di wilayah hukum Polsek Rajapolah dan bisa digunakan setiap hari.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sekretaris Disdik Nabire...
Sekretaris Disdik Nabire Tendang Siswa SMP karena Ikut Demo Tolak MBG
Viral Orang Tua Korban...
Viral Orang Tua Korban Meninggal Terseret Ombak Pantai Drini Tolak Berdamai, Ini Duduk Perkaranya
Siswa SMPN 7 Mojokerto...
Siswa SMPN 7 Mojokerto Korban Terakhir Tenggelam di Pantai Drini Ditemukan, Jenazah Diantar ke Rumah Duka
Tertimpa Musibah di...
Tertimpa Musibah di Pantai Drini, Rombongan Siswa SMPN 7 Mojokerto Disambut Isak Tangis Orang Tua
3 Siswa SMP 7 Mojokerto...
3 Siswa SMP 7 Mojokerto yang Terseret Ombak di Pantai Drini Ditemukan Meninggal
13 Siswa SMP 7 Mojokerto...
13 Siswa SMP 7 Mojokerto Terseret Ombak di Pantai Drini, 4 Masih Belum Ditemukan
Tawurannya Viral di...
Tawurannya Viral di Medsos, Enam Siswi SMP di Karawang Dikeluarkan dari Sekolah
Siswa Laki-laki SMP...
Siswa Laki-laki SMP Dipaksa Guru Perempuan Bersetubuh hingga 10 Kali, Begini Kejadiannya
Kepergok saat Curi Makanan...
Kepergok saat Curi Makanan di Dapur, Siswa SMP Nekat Tikam Guru Pakai Pisau
Rekomendasi
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
Berita Terkini
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
28 menit yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
35 menit yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
46 menit yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
1 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
1 jam yang lalu
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Buka Puasa
1 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved