Warga Tertembak di Kompleks Asrama TNI AU Kota Palu, Ini Kronologinya

Jum'at, 12 Juli 2024 - 15:19 WIB
loading...
Warga Tertembak di Kompleks...
Jerni, seorang warga Desa Kalora, Kecamatan Kinovaro, Sigi, Sulawesi Tengah tengah tertembak saat mencari barang bekas di kompleks asrama TNI AU di Kota Palu. Foto/iNews TV/Jemmy Hendrik
A A A
PALU - Jerni, seorang warga Desa Kalora,Kecamatan Kinovaro, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah tengah tertembak saat mencari barang bekas di kompleks asrama TNI Angkatan Udara (AU) di Kota Palu pada Kamis (11/7/2024).

Korban yang sehari-hari bekerja sebagai pemulung ini tertembak di bagian perut sebelah kiri dan harus dilarikan ke rumah sakit (RS) Samaritan.



Jerni terluka setelah mencari barang bekas di tempat sampah kompleks asrama TNI AU Kota Palu.



Awal mula kejadian, Jerni sedang mencari barang bekas dan tiba-tiba ada orang keluar dan menembak dan mengancam.

Jerni mengaku setelah terkena tembakan itu sudah tidak bisa berbuat apa-apa dan kemudian dilarikan ke rumah sakit.



Sementara itu, Wakil Bupati Sigi, Samuael Pongi mengatakan saat bertemu korban terlihat sadar dan sehat setelah mendapatkan perawatan. Selanjutnya korban akan menjalani operasi setelah dokter melihat kondisi luka-lukanya.

Samuel Pongi meminta pihak penegak hukum untuk terbuka dengan kasus ini dan meminta masyarakatnya untuk tetap tenang dan bersabar serahkan kasus ini di tangan dengan baik.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1914 seconds (0.1#10.140)