Banjir Surut, Jalur Pantura Semarang Banyak Lubang

Jum'at, 12 April 2019 - 09:38 WIB
Banjir Surut, Jalur Pantura Semarang Banyak Lubang
Banjir Surut, Jalur Pantura Semarang Banyak Lubang
A A A
SEMARANG - Pengendara yang melintas jalur pantura Kaligawe Semarang Jawa Tengah, diimbau berhati-hati. Setelah beberapa hari terendam banjir , kini banyak lubang menganga yang sangat membahayakan pengendara.

"Genangan banjir dan rob di Jalan Kaligawe Raya sudah tidak ada. Namun kondisi jalan tidak rata atau berlubang dan rusak," jelas Kanitlantas Polsek Genuk, AKP Subroto, Jumat (12/4/2019). (Baca Juga: Jalur Pantura Semarang Banjir Parah, Lalu Lintas Macet Dua Arah)

Dia menerangkan sepanjang titik jalan rusak terpantau di depan Kampus Unissula sampai RSI Sultan Agung baik dari arah Semarang maupun Demak. Selain itu juga terdapat depan Pos Polisi Genuksari hingga kawasan bekas Kantor Kecamatan Genuk.

"Mohon pengemudi tetap hati-hati dan menjaga keselamatan serta mematuhi peraturan lalu lintas," tukas dia.

Anggota Unit Lantas Polsek Genuk melakukan pengaturan untuk antisipasi kepadatan arus lalu lintas. Mereka tersebar di Simpang Ratan Cilik Jalan Woltermonginsidi. Selain itu polisi bersiaga di Simpang Genuksari Jalan Kaligawe Raya dan sejumlah titik yang berpotensi menjadi simpul kemacetan.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4892 seconds (0.1#10.140)