Peduli Pencegahan Stunting, Alfamart Ajak 150 Balita di Surabaya Imunisasi

Minggu, 09 Juni 2024 - 07:17 WIB
loading...
Peduli Pencegahan Stunting, Alfamart Ajak 150 Balita di Surabaya Imunisasi
Peduli pencegahan stunting, Alfamart Sahabat Posyandu hadir untuk warga Surabaya. Foto/Masdarul Kh/MPI
A A A
SURABAYA - Peduli pencegahan stunting , Alfamart Sahabat Posyandu hadir untuk warga Surabaya. Kali ini bekerja sama dengan Sweety Dry X-Pert dan Puskesmas Mojo, Alfamart mengajak 150 balita imunisasi, penimbangan, pembagian PMT hingga pembagian voucher Sweety gratis di Toko Alfamart Moestopo Mojo, Sabtu (8/6/2024).

Alfamart Sahabat Posyandu x Sweety ini digelar serentak selama Juni hingga Agustus di 34 kota/ kabupaten menjelang peringatan Semarak Ulang Tahun Alfamart (SUA 25).

Menurut Corporate Communication General Manager Alfamart, Rani Wijaya mengatakan, Program Alfamart Sahabat Posyandu ini adalah bentuk community program rutin dilaksanakan mencegah stunting pada balita.

"Sekaligus bagian wujud kontribusi Alfamart sebagai toko komunitas yang hadir memberi manfaat bagi masyarakat.



Sebanyak 10.000 balita dan anak ditargetkan bisa memanfaatkan fasilitas posyandu yang kaya aktifitas dan benefit yang dibuka untuk umum ini.

Target 10.000 balita dan anak ini merupakan rangkaian menuju target program Alfamart Sahabat Posyandu yang akan mencapai 25.000 penerima manfaat sepanjang tahun 2024 ini.

"Selain bekerja sama dengan Sweety, Alfamart juga rutin menggelar posyandu setiap bulan, dan tahun 2023 penerima manfaatnya mencapai 15.000 balita," katanya.

Program Alfamart Sahabat Posyandu kali ini istimewa, karena selain fasilitas reguler posyandu, Alfamart bersama Sweety juga membagikan 500.000 popok gratis sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan tubuh dan kulit anak Indonesia.

Maggie Effendy, Associate Marketing Director, Head of Baby and Child Care, Kimberly-Clark Softex Indonesia mengatakan, sebagai brand yang sudah menemani Ibu Indonesia selama lebih dari 20 tahun, pihaknya senang menjadi bagian dari inisiatif Posyandu ini.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5412 seconds (0.1#10.140)
pixels