Selain Bantuan APD, HD Minta Telkomsel Dukung Program Study From Home di Sumsel
loading...
A
A
A
PALEMBANG - Gubernur Sumsel Herman Deru menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) dari Telkomsel untuk Tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 di Provinsi Sumatera Selatan di auditorium Graha Bina Praja Pemprov Sumsel, Selasa, (18/8/2020).
Bantuan berupa 770 paket yang terdiri dari coverall hazmat, faceshield, surgical gown, shoe cover, head cover, dan masker non medis.
HD mengapresiasi dan berterima kasih atas kepedulian yang diberikan oleh Telkomsel dalam upaya cegah tangkal Covid-19 di Sumsel. Menurutnya, hal tersebut akan memantik pihak lainnya agar berbuat serupa.
"Khusus kepada Telkomsel kita ucapkan terima kasih atas bantuan APD yang telah diberikan. Namun saya juga minta agar Telkomsel juga memberikan dukungan untuk memberikan edukasi kepada lembaga tertentu, melalui pelatihan," ujarnya.
HD meminta agar Telkomsel juga mendukung program study from home, terutama dalam ketersediaan sinyal di setiap daerah di Sumsel secara merata agar tidak ada lagi blankspot dan juga penyediaan kuota pulsa.
Sementara itu, Mass Market Segmentasi Sames Operation Regional Sumbagsel Telkomsel Dheni Haryanto, mengatakan bahwa Telkomsel siap untuk menjalin berbagai kerjasama bersama Pemerintah yang sesuai dengan tupoksi Telkomsel. Karena pihaknya juga telah menjalin berbagai kerjasama dengan lembaga dan kementerian dalam bidang kesehatan terutama dalam upaya cegah tangkal Covid-19.
Turut hadir Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Akhmad Najib, Kadis Kominfo Achmad Rizwan, Kepala BPBD Iriansyah, Karo Umum dan Perlengkapan M Zaki Aslam.
.
Bantuan berupa 770 paket yang terdiri dari coverall hazmat, faceshield, surgical gown, shoe cover, head cover, dan masker non medis.
HD mengapresiasi dan berterima kasih atas kepedulian yang diberikan oleh Telkomsel dalam upaya cegah tangkal Covid-19 di Sumsel. Menurutnya, hal tersebut akan memantik pihak lainnya agar berbuat serupa.
"Khusus kepada Telkomsel kita ucapkan terima kasih atas bantuan APD yang telah diberikan. Namun saya juga minta agar Telkomsel juga memberikan dukungan untuk memberikan edukasi kepada lembaga tertentu, melalui pelatihan," ujarnya.
HD meminta agar Telkomsel juga mendukung program study from home, terutama dalam ketersediaan sinyal di setiap daerah di Sumsel secara merata agar tidak ada lagi blankspot dan juga penyediaan kuota pulsa.
Sementara itu, Mass Market Segmentasi Sames Operation Regional Sumbagsel Telkomsel Dheni Haryanto, mengatakan bahwa Telkomsel siap untuk menjalin berbagai kerjasama bersama Pemerintah yang sesuai dengan tupoksi Telkomsel. Karena pihaknya juga telah menjalin berbagai kerjasama dengan lembaga dan kementerian dalam bidang kesehatan terutama dalam upaya cegah tangkal Covid-19.
Turut hadir Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Akhmad Najib, Kadis Kominfo Achmad Rizwan, Kepala BPBD Iriansyah, Karo Umum dan Perlengkapan M Zaki Aslam.
.
(ars)