Travel Pemudik Banjar Terbalik di Jalur Gentong, 1 Tewas dan 9 Luka-luka

Rabu, 03 April 2024 - 10:47 WIB
loading...
Travel Pemudik Banjar Terbalik di Jalur Gentong, 1 Tewas dan 9 Luka-luka
Mobil travel pengangkut pemudik terbalik di Jalur Gentong, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (3/4/2024. Foto: iNews TV/Asep Juhariyono
A A A
TASIKMALAYA - Tragedi memilukan kembali terjadi di Jalur Gentong, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (3/4/2024) pagi. Mobil travel jenis mikrobus yang ditumpangi 19 orang pemudik mengalami kecelakaan mengerikan di turunan Cingere Lingkar Gentong.

Akibatnya, 1 orang tewas di tempat dan 9 lainnya mengalami luka-luka serius. Mobil Z 7165 TA, berangkat dari Jakarta Selatan menuju Kota Banjar, Jawa Barat. Semua penumpang merupakan pegawai proyek bangunan yang hendak pulang kampung ke Desa Situ Batu, Kota Banjar.

Menurut salah seorang penumpang yang selamat, sejak memasuki Jalur Gentong, mobil terasa melaju dengan kecepatan tinggi. Saat tiba di lokasi kejadian yang merupakan turunan dan berbelok ke kanan, mobil tiba-tiba kehilangan kendali.



”Saya merasakan mobil ini melaju dengan kencang sejak awal. Saat sampai di turunan tadi, mobil terasa kehilangan kendali dan langsung terguling,” ujar Salim, salah satu penumpang.

Petugas kepolisian yang sebelumnya masih menangani kecelakaan bus di Tanjakan Gentong Bawah segera bergegas ke lokasi untuk melakukan evakuasi terhadap penumpang yang masih terjebak di dalam mobil.

Setelah seluruh penumpang dievakuasi, petugas pun melakukan penutupan sementara arus lalu lintas dari arah Bandung menuju Tasikmalaya.



Sementara itu, tak jauh dari lokasi kecelakaan mobil travel, sebuah mobil minibus dengan nomor polisi B 3597 KMS, yang membawa 7 penumpang dan sopir, juga mengalami kecelakaan serupa. Seorang penumpang dilaporkan mengalami patah tulang.

Saat ini, kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalur Gentong, Tasikmalaya masih dalam penyelidikan Unit Gakkum Satlantas Polres Tasikmalaya Kota. Diharapkan penyelidikan dapat memberikan gambaran menyeluruh mengenai penyebab dan kronologi kecelakaan.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0906 seconds (0.1#10.140)