Ribuan Pengojek Timika Turun ke Jalan Tuntut Pembunuh Laheru Ditangkap

Kamis, 01 November 2018 - 22:07 WIB
Ribuan Pengojek Timika Turun ke Jalan Tuntut Pembunuh Laheru Ditangkap
Ribuan Pengojek Timika Turun ke Jalan Tuntut Pembunuh Laheru Ditangkap
A A A
TIMIKA - Pascatewasnya seorang pengemudi ojek yang bernama Laheru di Distrik Kwamki Narama Timika Papua, mengakibatkan ribuan pengemudi ojek turun ke Jalan Yos Sudarso, Timika pada, Kamis malam (1/11/2018). Aksi spontanitas itu dilakukan karena mereka tidak terima dengan tewasnya Laheru di Kwamki Narama yang saat itu sedang mengojek. Mereka menuntut agar pihak kepolisian segera mengungkap pelaku pembunuhan tersebut sebab tewasnya Laheru diduga dibunuh oleh orang tak dikenal (OTK).

Selain melakukan aksi tersebut, ribuan masa tukang ojek juga menuntut agar pihak kepolisian segera mengungkap dan menangkap pelaku, dan jika tidak maka mereka akan melakukan balas dendam.

Dalam aksi spontanitas yang dilakukan di Jalan Yosudarso tersebut juga mengakibatkan arus lalulintas menjadi macet dan para pengendara sepeda motor dan mobil pun panik.

Meskipun demikian situasi di kota Timika dapat dikendalikan oleh pihak Polres Mimika, dan sampai saat ini aparat kepolisian terus melakukan patroli guna mengantisipasi adanya tindakan anarkistis yang dilakukan massa tersebut.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7957 seconds (0.1#10.140)