Harga Pangan Melonjak, Al Azhar Memorial Garden Bagikan 400 Paket Bahan Pokok di Karawang

Selasa, 12 Maret 2024 - 14:12 WIB
loading...
Harga Pangan Melonjak, Al Azhar Memorial Garden Bagikan 400 Paket Bahan Pokok di Karawang
Antrean masyarakat yang tinggal di area pemakaman Al Azhar Memorial Garden, Karawang, Jawa Barat, untuk mendapatkan bahan pokok. Kegiatan ini merupakan agenda rutin dari Al Azhar Memorial Garden, Karawang, Jawa Barat selama Ramadan dan jelang Idulfitri. F
A A A
KARAWANG - Pemakaman Muslim Al Azhar Memorial Garden di Karawang , Jawa Barat, membagikan 400 paket bahan pokok kepada warga sekitar di tengah melambungnya harga pangan.

Komite Al Azhar Memorial Garden, Drs. Nugroho Adiwiwoho, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat dan sebagai ucapan terima kasih atas doa dan dukungan warga sekitar.

"Kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat di tengah melonjaknya harga kebutuhan pokok saat ini. Keberadaan Al Azhar Memorial Garden ingin dirasakan manfaatnya bagi warga sekitar," kata Nugroho dalam keterangannya, Selasa (12/3/2024).

Pembagian sembako ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Al Azhar Memorial Garden, terutama menjelang Ramadan.



Paket sembako yang dibagikan berisi 5 kilogram beras, 1 liter minyak goreng, gula pasir, mie instan, sirop, dan ikan kaleng.

Al Azhar Memorial Garden merupakan taman pemakaman muslim seluas 25 hektar yang dirancang dengan konsep landscape indah dan dilengkapi berbagai fasilitas.

Pemakaman ini memiliki kapasitas 29.000 jenazah dan dilengkapi taman, gazebo, walkway, mushola, lounge, toilet, dan area parkir yang luas.

Akses menuju Al Azhar Memorial Garden kini lebih mudah melalui tol layang MBZ dan hanya 5 menit dari exit tol Karawang Timur.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2441 seconds (0.1#10.140)