Polda Jatim Tetapkan Gus Samsudin Tersangka Kasus Konten Tukar Pasangan

Jum'at, 01 Maret 2024 - 16:22 WIB
loading...
Polda Jatim Tetapkan...
Penyidik Ditreskrimsus Polda Jatim menetapkan Gus Samsudin, sebagai tersangka karena dianggap melanggar Undang-Undang ITE (pasal 28 ayat 2 dan ayat 3) karena membuat konten sesat tukar pasangan (istri) hingga meresahkan masyarakat. Foto/Ihya Ulumuddin
A A A
SURABAYA - Penyidik Ditreskrimsus Polda Jawa Timur (Jatim) akhirnya menetapkan Gus Samsudin, sebagai tersangka. Samsudin dianggap melanggar Undang-Undang ITE (pasal 28 ayat 2 dan ayat 3) karena membuat konten sesat tukar pasangan (istri) hingga meresahkan masyarakat.

Kesimpulan ini diambil penyidik setelah melakukan gelar perkara bersama Polres Blitar. "Hari ini saudara Samsudin dinyatakan sebagai tersangka," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto Jumat (1/3/2024).

Setelah ditetapkan tersangka, Samsudin langsung ditahan di Rutan Polda Jatim. Tokoh spiritual asal Blitar itu juga masih menjalani pemeriksaan lanjutan.



Sebelumnya, Samsudin dijemput paksa penyidik Ditreskrimsus Polda Jatim karena dikhawatirkan melarikan diri. Langkah tegas polisi itu juga dilakukan karena Samsudin plin plan dalam memberi keterangan, terutama mengenai lokasi pembuatan video.

"Dia plin plan terkait lokasi pembuatan konten. Kemarin bilang di Bogor. Setelah diperiksa dia bilang di Ponggok Blitar. Untuk kecepatan pemeriksaan, diambil Polda Jatim," katanya.

Diketahui, video sesat tukar pasangan viral di media sosial. Hasil penyelidikan polisi, video tersebut dibuat oleh Gus Samsudin untuk keperluan konten.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1768 seconds (0.1#10.24)