Pesawat Caravan Asia One Ditembak KKB, Kapolda Papua Sebut Ada Indikasi Terkaitan Suara Pileg
loading...
A
A
A
JAYAPURA - Pesawat Caravan Asia One ditembak KKB di Distrik Beoga Kabupaten Puncak. Kapolda Papua menyebutkan penembakan terkait dengan penghitungan suara pileg di daerah tersebut.
Pesawat Asia One Air PK-LTF ditembak orang tidak dikenal (OTK) di Lapangan Terbang Milawak, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, Jumat (16/2/2024).
Pesawat tersebut ditembak ketika hendak melakukan pendaratan dari arah kanan pesawat. Penembakan berasal dari KKB di Kampung Ambobra.
Mereka menuruni Kampung Ambobra ke Kampung Julukoma, Distrik Beoga dan melakukan aksi penembakan terhadap pesawat Asian One Air.
Tembakan tersebut kemudian dibalas oleh aparat keamanan TNI-Polri sebagai tindakan hukum kepada OTK yang menembaki pesawat.
Tidak ada korban dalam insiden itu, sementara badan belakang pesawat bagian kanan terkena satu tembakan dan tebus ke arah pintu belakang pesawat.
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhir saat dikonfirmasi mengenai kejadian tersebut menyampaikan penembakan yang dilakukan terindikasi ada keterkaitan dengan hasil perhitungan suara pileg.
Kapolda mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpancing oleh isu-isu yang dapat menimbulkan kepanikan. Petugas terus menjaga agar situasi kondusif dan penyelidikan berlangsung.
Pesawat Asia One Air PK-LTF ditembak orang tidak dikenal (OTK) di Lapangan Terbang Milawak, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, Jumat (16/2/2024).
Pesawat tersebut ditembak ketika hendak melakukan pendaratan dari arah kanan pesawat. Penembakan berasal dari KKB di Kampung Ambobra.
Mereka menuruni Kampung Ambobra ke Kampung Julukoma, Distrik Beoga dan melakukan aksi penembakan terhadap pesawat Asian One Air.
Tembakan tersebut kemudian dibalas oleh aparat keamanan TNI-Polri sebagai tindakan hukum kepada OTK yang menembaki pesawat.
Tidak ada korban dalam insiden itu, sementara badan belakang pesawat bagian kanan terkena satu tembakan dan tebus ke arah pintu belakang pesawat.
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhir saat dikonfirmasi mengenai kejadian tersebut menyampaikan penembakan yang dilakukan terindikasi ada keterkaitan dengan hasil perhitungan suara pileg.
Kapolda mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpancing oleh isu-isu yang dapat menimbulkan kepanikan. Petugas terus menjaga agar situasi kondusif dan penyelidikan berlangsung.
(wib)