Perbanyak Testing, BNPB Kembali Kirim Bantuan ke Surabaya

Rabu, 12 Agustus 2020 - 16:49 WIB
loading...
Perbanyak Testing, BNPB...
BNPB kembali mengirim bantuan ke Kota Surabaya untuk memperbanyak testing COVID-19. Foto/SINDOnews/Aan Haryono
A A A
SURABAYA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana ( BNPB ) kembali mengelontorkan bantuan ke Kota Surabaya . Bantuan akan dimanfaatkan untuk meningkatkan kapasitas pemeriksaan COVID-19 di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Surabaya.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya, Febria Rachmanita, mengatakan,bantuan alat kesehatan dari BNPB tiba hari ini di rumah dinas Wali Kota Surabaya. Ribuan bantuan ini langsung dikirim ke Labkesda Surabaya. (Baca juga: 2 Juta Masker Dari BNPB Diserahkan untuk Warga Jawa Barat )

"Bantuan dari BNPB ini ditujukan untuk memenuhi pemeriksaan yang dilakukan oleh Labkesda," kata Feny, panggilan akrabnya, Rabu (12/8/2020). (Baca juga: Pukuli Dokter, Ketua dan Dua Angota LSM GMBI Ditahan Polda Jatim )

Dia menjelaskan, bantuan dari BNPB itu terdiri dari 1 set mesin ekstraksi otomatis, 1 set mesin PCR (Polymerase Chain Reaction) 96-well, 20.000 kit isolasi automatic, 20.000 kit isolasi manual dan 40.000 kit PCR multiplex. Jika dikalkulasikan, total bantuan itu diperkirakan senilai Rp20 miliar.

"Kalau diperkirakan mungkin sekitar Rp20 miliar. Nanti semua bantuan itu diletakkan di Labkesda. Karena Labkesda itu nanti akan beroperasi 24 jam," kata dia.

Saat ini, kata dia, kapasitas Labkesda Surabaya mampu melakukan pemeriksaan COVID-19 sekitar 800 sampel dalam satu hari. Nantinya pemeriksaan sampel di Labkesda ini ditargetkan mampu memeriksa sebanyak 2.000 – 3.000 sampel per hari.

"Kemarin Senin (5/8) 500 (sampel). Kemudian ada renovasi sedikit, jadi 800. Nanti akan kami maksimalkan supaya bisa mencapai 2.000 - 3.000 sampel setiap harinya. Hari ini saja mampu memeriksa 800 sampel sampai pukul 10 malam," kata dia.
(nth)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1807 seconds (0.1#10.140)