Cerita Eko Kuntadhi Pernah Dipanggil Jokowi, Ditanya Presiden 2024: Ya, Ganjar Pranowo!

Kamis, 01 Februari 2024 - 13:38 WIB
loading...
Cerita Eko Kuntadhi...
Kegiatan bertajuk Ngobrol Daging 24 SKS Bersama Denny Siregar dan Eko Kuntadhi di Kota Semarang. Foto: MPI/Eko Kunthadi
A A A
SEMARANG - Pegiat media sosial Eko Kuntadhi bercerita bersama Denny Siregar pernah dipanggil Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sempat ditanya siapa kira-kira Presiden 2024.

“Kami jawab, Ganjar Pranowo,” ceritanya pada kegiatan bertajuk Ngobrol Daging 24 SKS Bersama Denny Siregar dan Eko Kuntadhi, di Kota Semarang, Rabu (31/1) malam.

Eko mengatakan pilihan kepada Ganjar itu bukan tanpa sebab. Salah satunya, ketika terjadi konflik kasus Wadas, yakni pembangunan Bendungan Bener di Purworejo, Jateng yang notabene adalah proyek strategis nasional (PSN).



Namun Ganjar yang saat itu menjabat Gubernur Jateng mau pasang badan turun ke tengah-tengah masyarakat untuk menyelesaikan.

“Ganjar mau pasang badan untuk kepentingan masyarakatnya, dan hari ini masih disalahkan, difitnah-fitnah tetapi (Ganjar) tidak pernah menyalahkan. Inilah pemimpin. Jadi kami pilih Ganjar,” lanjutnya pada kegiatan yang juga dihadiri anak-anak muda itu.



“Kita tidak sedang jadi tim sukses belaka. Karena pemimpin ini akan (menentukan) masa depan kita selanjutnya. Kita memperjuangkan seorang pemimpin, berarti kita sedang memperjuangkan masa depan yang baik buat kita sendiri, buat anak-anak kita sendiri, buat keluarga kita sendiri, memperjuangkan masa depan,” lanjutnya.

Sementara, Eko juga tak meragukan sosok Mahfud MD yang merupakan cawapres pendamping Ganjar.

“Orang-orang yang bisa menegakkan hukum adalah orang yang bersih. Kita nggak bisa membersihkan lantai dengan sapu yang kotor dan kami yakin Pak Mahfud orang yang bersih,” tandasnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1540 seconds (0.1#10.140)