Kasus COVID-19 Meningkat, Kantor Pemkot Cimahi Disemprot Disinfektan

Sabtu, 08 Agustus 2020 - 19:41 WIB
loading...
Kasus COVID-19 Meningkat,...
Petugas menyemprotkan disinfektan di ruang kerja Wali Kota Cimahi sebagai upaya memutus penyebaran virus setelah ditemukan ada ASN Cimahi yang positif COVID-19, Sabtu (8/8/2020). Foto/Dok.Humas Cimahi
A A A
CIMAHI - Semenjak aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar ( PSBB ) dicabut, angka kasus temuan positif COVID-19 di Kota Cimahi terus bertambah. Bahkan dalam seminggu terakhir penambahannya cukup signifikan, apalagi setelah dilakukan swab test masal di lingkup perkantoran khususnya di Pemkot Cimahi.

Guna menghindari penambahan kasus COVID-19 di perkantoran, sejumlah gedung dan ruangan di kompleks Pemkot Cimahi disemprot cairan disinfektan. Penyemprotan dilakukan oleh petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), PMI, dan petugas Damkar Kota Cimahi yang meliputi gedung A, B dan C.

(Baca juga: Miris, Nenek Renta di Tasikmalaya Hidup dengan Ayam dan Kucing )

"Penambahan kasus dalam seminggu ini lumayan banyak, ada 12 orang. Cukup mengkhawatirkan, makanya sesuai instruksi Pa Wali, area perkantoran di Pemkot hari ini disemprot disinfektan untuk memutus penyebaran virus COVID-19," kata Kepala Dinas Komunikasi Informasi Arsip dan Perpustakaan (Diskominfoarpus) Cimahi, Harjono, Sabtu (8/8/2020).

Dia menyebutkan, selama lima hari terakhir kasus positif COVID-19 bertambah 12 orang. Di antaranya dua PNS di Pemkot Cimahi, lima tenaga kesehatan di RSUD Cibabat, dua PNS di Gedung Sate yang tinggal di Cimahi, dan tiga orang warga hasil swab test di Puskesmas Cimahi Utara. Sehingga total kasus positif COVID-19 sebanyak 145 kasus, terdiri 28 positif aktif, 113 sembuh, dan 4 meninggal.

Dijelaskannya, berdasarkan hasil traking, kebanyakan yang terkonfirmasi positif COVID-19 di Cimahi karena terpapar virus dari kontak erat dan bukan kasus penularan lokal. Seperti dua PNS di Pemkot Cimahi, itu terpapar dari suaminya yang positif dan kerja di Kota Bandung. Oleh sebab itu hingga kini Kota Cimahi masih berstatus level kewaspadaan zona orange atau risiko sedang penyebaran COVID-19.

Meskipun temuan kasus terus bertambah, namun angka kesembuhan juga mengalami peningkatan yakni mencapai 113 orang dan tidak ada lagi kasus kematian. Untuk itu dirinya berharap masyarakat bisa semakin disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk mengantisipasi adanya lonjakan kasus baru COVID-19 karena pandemi masih belum hilang.

"Protokol kesehatan tetap harus dijalankan, jangan jadi longgar. Penyemprotan disinfektan juga terus dilakukan secara berkesinambungan, sekarang kita masih belum beranjak dari zona orange dan jangan sampai turun zona lagi," pungkasnya
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gawat! Indeks Kebahagiaan...
Gawat! Indeks Kebahagiaan Warga Cimahi Rendah, Ini Penyebabnya
Awas! Kota Cimahi Siaga...
Awas! Kota Cimahi Siaga Darurat Bencana Geohidrometeorologi
NPHD Diteken, Dana Pilkada...
NPHD Diteken, Dana Pilkada Kota Cimahi Tahun 2024 Capai Rp45 Miliar
Nama Pj Wali Kota Cimahi...
Nama Pj Wali Kota Cimahi Dicatut Kasus Penipuan, Begini Modusnya
Terbukti Suap Penyidik...
Terbukti Suap Penyidik KPK, Mantan Wali Kota Cimahi Divonis 4 Tahun Penjara
ASN Disnaker Cimahi...
ASN Disnaker Cimahi Sukarela Sisihkan Gaji untuk Jaminan Sosial 59 Pekerja Rentan
Pemkot Cimahi Pastikan...
Pemkot Cimahi Pastikan Tak Ada Kelangkaan Kebutuhan Pokok Jelang Puasa
Pemkot Gencar Razia...
Pemkot Gencar Razia Pengemis Musiman yang Membanjiri Cimahi saat Ramadan
Terlibat Geng Motor,...
Terlibat Geng Motor, Pelajar di Cimahi Siap-siap Diberi Sanksi Tegas
Rekomendasi
Lebih dari 39.000 Anak...
Lebih dari 39.000 Anak Yatim di Gaza akibat Genosida Israel
Lee Dong Wook Komentari...
Lee Dong Wook Komentari Pemakzulan Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol
9 Kapolda Setahun Lebih...
9 Kapolda Setahun Lebih Menjabat, Ada Eks Deputi Penindakan KPK hingga Mantan Ajudan Jokowi
Berita Terkini
Perhatian! One Way Arah...
Perhatian! One Way Arah Puncak Diberlakukan Pagi Ini untuk Urai Kepadatan Wisatawan
27 menit yang lalu
Puncak Arus Balik Lebaran...
Puncak Arus Balik Lebaran 2025, Ini Penampakan Arus Lalin di Tol Cipali dan Pantura Cirebon
53 menit yang lalu
10 Kapolda Belum Genap...
10 Kapolda Belum Genap Sebulan Duduki Jabatannya, 2 di Antaranya Irjen Polisi Berpengalaman
1 jam yang lalu
Puncak Arus Balik, Kendaraan...
Puncak Arus Balik, Kendaraan Melintas di Jalur Lingkar Nagreg Terus Meningkat
2 jam yang lalu
Kisah Tak Terduga Jenderal...
Kisah Tak Terduga Jenderal Kopassus AM Hendropriyono Bertemu Eks Musuh di Rimba Kalimantan Bong Kee Chok
3 jam yang lalu
Wartawan Ditemukan Tewas...
Wartawan Ditemukan Tewas di Hotel Kebon Jeruk, Wajah dan Badannya Lebam
9 jam yang lalu
Infografis
Irlandia Dukung Kasus...
Irlandia Dukung Kasus Genosida Gaza, Israel Tutup Kedubesnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved