Nobar Uang Kaget di Wonosobo, Caleg Perindo Susaningtyas Kertopati: Semoga Membawa Keberkahan

Minggu, 03 Desember 2023 - 08:14 WIB
loading...
Nobar Uang Kaget di...
Caleg DPR RI dari Partai Perindo Dapil Jawa Tengah (Jateng) 6, Susanintyas Nefo Handayani bersama warga Wonosobo nobar uang kaget MNCTV. Foto/Didik Dono Hartono/iNewsTV
A A A
WONOSOBO - Caleg DPR RI dari Partai Perindo Dapil Jawa Tengah (Jateng) 6, Susanintyas Nefo Handayani Kertopati mengaku tak menyangka banyak masyarakat yang antusias menonton program uang kaget MNCTV.

Hal tersebut disampaikan Nuning begitu biasa disapa Susaningtyas Kertopati, saat ikut hadir dalam nonton bareng (Nobar) uang kaget di Wonosobo, Jateng.

"Hari ini saya bersama warga nobar uang kaget bersama warga dan caleg DPRD Wonosobo, hadir juga Bu Rentes dan Pak Wahidi sebagai penerimanya, itu memang sangat impresif," ungkap Nuning.

"Warga itu bersemangat walaupun acaranya jam 10 malam, tetapi masih bertahan, semangat untuk menyaksikan acara noba uang kaget ini. Semoga ini membawa keakraban warga dan menjadikan kita keberkahan bersama ini di esa Gondang, Kecamatan Watumalang, Kabupaten Wonosobo, Jateng," sambungnya.



Sebagaimana diketahui, program uang kaget MNCTV memang selalu menjadi daya tarik tersendiri bagi warga. Dalam episode di Wonosobo uang kaget menarget warga yang menjadi pelaku UMKM.

Nobar dilakukan di Desa Gondang, Kecamatan Watumalang, Kabupaten Wonosobo, Jateng yang merupakan desa tempat tinggal si target uang kaget yakni Wahidi dan Rentes.

Meskipun nobar digelar malam hari, tidak menyurutkan antusiasme Nuning, yang juga Ketua DPP Partai Perindo bidang Siber dan Hankam untuk hadir di lokasi uang kaget.

Warga juga antusias menonton uang kaget meskipun diselimuti hawa dingin khas Kabupaten Wonosobo, bahkan mereka membawa selimut untuk menonton bareng.

Acara nobar uang kaget itu juga diikuti oleh Bayu Ajie Nugroho, Caleg DPRD Kabupaten Wonosobo, Dapil2 Wonosobo. Suasana haru terjadi ketika target mendapatkan uang kaget. Tak sedikit warga yang meneteskan air mata saat momen tersebut.

Tak terkecuaili dengan Nuning yang menjadi bintang tamu uang kaget. Ia mengaku sangat terharu dengan perjuangan Wahidi dan Rentes dalam bertahan hidup. Meskipun dengan keterbatadan fisik, tidak menyurutkan keluarga ini untuk berjuang memenuhi kebutuhan keluarga.

"Saya harap apa yang dibeli oleh keluarga ini dapat dimanfaatkan sebaik baiknya untuk melakukan usaha baru, semoga suskses menjadi pelaku UMKM yang baru," ungkapnya.

Partai perindo dengan nomor urut 16 dalam Pemilu 2024, berkomitmen menyejahterakan rakyat dan mengembangkan UMKM. Partai Perindo akan terus hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mewujudkan masyarakat Indonesia sejahtera.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gelar Nobar, Heri Koswara:...
Gelar Nobar, Heri Koswara: Pesan untuk Gen Z agar Tak Menyerah
Dapat Nomor Urut 1,...
Dapat Nomor Urut 1, Afif Nurhidayat-Amir Husein Yakin Menang di Pilbup Wonosobo
Asal-usul Wonosobo,...
Asal-usul Wonosobo, Kabupaten yang Lahir dari Perjuangan Para Kiai
3 Anggota DPRD Mukomuko...
3 Anggota DPRD Mukomuko dari Partai Perindo Resmi Dilantik, Siap Wujudkan Pembangunan Lebih Baik
Gus Imin: PKB Tak Hanya...
Gus Imin: PKB Tak Hanya Punya Dimensi Duniawi, Tapi Juga Ukhrawi
Miris! Mantan Caleg...
Miris! Mantan Caleg di Padang Pariaman Tega Perkosa Anak Kandung hingga Melahirkan
Bawaslu Usut Dugaan...
Bawaslu Usut Dugaan Serangan Fajar Caleg Partai di PSU Gorontalo
Seru! MVN Gelar Nobar...
Seru! MVN Gelar Nobar Piala Eropa 2024 di Summarecon Mall Bandung
KPU Kulonprogo Resmi...
KPU Kulonprogo Resmi Tetapkan 40 Caleg Terpilih Periode 2024-2029
Rekomendasi
Calon Kepala Daerah...
Calon Kepala Daerah Baru Mendaftar ke KPU untuk Gantikan Kandidat yang Didiskualifikasi
5 Artis Protes Ifan...
5 Artis Protes Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN, Ada Luna Maya dan Fedi Nuril
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Berita Terkini
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
11 menit yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
19 menit yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
50 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
51 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
1 jam yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved