Kajol Dukung Ganjar Pelatihan Safety Riding untuk Ojol di Serang

Kamis, 09 November 2023 - 09:05 WIB
loading...
Kajol Dukung Ganjar...
Relawan Kajol Indonesia dukung Ganjar menggelar pelatihan keselamatan berkendara bagi para driver ojek online di Jalan Raya Cilegon, Kampung Pelamunan Sor, Kecamatan Kramat Watu, Kabupaten Serang. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
SERANG - Relawan Komunitas Ojek Online (Kajol) Indonesia dukung Ganjar menggelar pelatihan keselamatan berkendara (safety riding) bagi para driver ojek online di Kabupaten Serang, Banten. Pelatihan tersebut sangat penting karena para driver selalu berada di jalan raya.

Acara tersebut berlangsung di Jalan Raya Cilegon, Kampung Pelamunan Sor, Kecamatan Kramat Watu, Kabupaten Serang. ”Kegiatan tersebut merupakan salah satu program Kajol Indonesia. Pelatihan ini sangat penting karena banyak dari pengemudi kendaraan bermotor itu bisa mengendarai motornya, tetapi banyak yang belum menguasai dan memahami berkendara yang baik dan benar," kata Koordinator Wilayah Kajol Indonesia Banten Ario Wibowo dalam siaran persnya, Rabu (8/11/2023).

Dalam pelatihan tersebut, para driver ojol diajarkan teori hingga praktik tentang cara berkendara yang benar. Selain itu, mereka juga diberikan sejumlah pengetahuan seperti mengenai aturan rambu-rambu lalu lintas, cara berkendara, pengereman, dan lain sebagainya.

"Teman-teman driver ojol sangat terbantu dengan adanya program safety riding sehingga mereka bisa lebih menjaga keamanan dalam berkendara dan lebih mengenal rambu-rambu jalan serta blind spot selama berada di jalanan," tuturnya.

Ario berharap pelatihan tersebut bisa menekan angka kecelakaan di jalan raya, khususnya yang melibatkan kendaraan roda dua. "Saya berharap dengan adanya pelatihan ini para driver ojol lebih memahami berkendara yang baik dan bisa mengurangi angka kecelakaan di jalan raya," ujarnya.

Di sela kegiatan, relawan tidak lupa memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai calon presiden-wakil presiden kepada para peserta yang hadir. "Kami juga mengenalkan Pak Ganjar Pranowo sebagai capres dan Bapak Mahfud MD sebagai cawapres," ungkapnya.

Yusuf Saputra, salah satu peserta mengapresiasi kegiatan yang digelar Kajol dukung Ganjar itu. Pelatihan tersebut sangat bermanfaat bagi para driver ojol. "Sangat bermanfaat sekali buat kami, khususnya para ojol untuk lebih bisa berkendara dengan baik dan benar," katanya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wujudkan Hunian Layak,...
Wujudkan Hunian Layak, Wilmar Beri Bantuan Renovasi Rumah untuk Warga Banten
Banyak Driver Ojol Takut...
Banyak Driver Ojol Takut Ikut Demo Gara-gara Dapat Tekanan
Polda Metro Jaya Gelar...
Polda Metro Jaya Gelar Operasi Lalu Lintas Keselamatan Jaya 2025 Mulai 10-23 Februari
Sidang Sengketa Pilkada...
Sidang Sengketa Pilkada Kabupaten Serang, Guru Besar UMJ: Kuat Dugaan Pelanggaran TSM
PN Serang Vonis Mati...
PN Serang Vonis Mati Agus, Pembunuh Anak Kandung Usia 3 Tahun di Ciomas
Sengketa Pilkada Kabupaten...
Sengketa Pilkada Kabupaten Serang, Pemohon Ungkap 3 Dugaan Pelanggaran TSM
Cek Sekolah Ambruk Serang,...
Cek Sekolah Ambruk Serang, Utusan Khusus Presiden Mardiono Serahkan Bantuan
Syukuran Tutup Tahun,...
Syukuran Tutup Tahun, Ribuan Mitra Ojol Malang Quality Time Bareng Keluarga
Mendes PDT Yandri Rajin...
Mendes PDT Yandri Rajin Kunker ke Kabupaten Serang, Bawaslu Berikan Perhatian
Rekomendasi
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
Riwayat Jabatan Irjen...
Riwayat Jabatan Irjen Pol Anwar yang Baru Terkena Mutasi Jadi Asisten SDM Kapolri
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
9 menit yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
4 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved