Siang Bolong Kebakaran Hebat Lumat Habis Toko Mebel di Rembang

Rabu, 05 Agustus 2020 - 16:01 WIB
loading...
Siang Bolong Kebakaran...
Kebakaran hebat melanda Toko Mebel Tunggal Jaya di Jalan Kartini No. 44 Kabupaten Rembang, Rabu (5/8/2020). Foto/iNews/Musyafa Musa
A A A
REMBANG - Kebakaran hebat melanda pusat pertokoan mebel dan perabot rumah tangga di Jalan Kartini, Kabupaten Rembang , Jawa tengah, Rabu (5/8/2020) sekitar pukul 11.30 WIB. Api menjalar cepat, karena di dalam toko banyak tumpukan barang yang mudah terbakar.

(Baca juga: Miris, 100 Tenaga Kesehatan Tak Digaji Selama Pandemi COVID-19 )

Kepulan asap pekat membumbung tinggi, sudah terlihat dari jarak lima kilometer. Hal itu karena kebakaran yang melanda Toko Mebel Tunggal Jaya di Jalan Kartini No. 44 A, sebuah toko mebel terbesar di Kabupaten Rembang.

Api diduga berasal dari gudang belakang toko mebel tersebut. Pemicunya belum diketahui pasti. Muncul perkiraan karena hubungan pendek arus listrik. Tapi ada pula yang menyebut aktivitas mengelas di salah satu ruangan, kemudian percikan las menyambar kasur.

Setelah itu api menjalar ke bagian depan toko. Hingga berita ini diturunkan terdapat dua unit toko yang terbakar. Api berkobar sangat besar, karena pengaruh cuaca panas dan tiupan angin kencang.

Suwandi, seorang warga Kelurahan Leteh, yang tinggal di sebelah selatan Toko Mebel Tunggal Jaya Ayaw Rembang mengaku, masyarakat sekitar sempat dicekam kepanikan. Mereka menyelamatkan kendaraan dan surat-surat penting, sambil memantau perkembangan situasi.

"Tadi api dari gudang bagian belakang, setelah itu meluas. Soalnya di dalam toko kan banyak tumpukan kasur spring bed, meja, kursi, banyak bahan kayu, jadi apinya besar sekali. Warga yang lanjut usia di sini kita ungsikan, soalnya asap pekat bikin nafas sesak mas," ujarnya.

(Baca juga: 4 ASN Protokol Positif COVID-19, Bupati Blitar: Saya Negatif )

Karyawan toko dibantu masyarakat bahu membahu menyelamatkan barang-barang dari dalam toko. Namun masih banyak yang tidak bisa dikeluarkan, lantaran api terlanjur sudah membesar.

Petugas pemadam kebakaran Satpol PP Kabupaten Rembang , sempat kewalahan menjinakkan si jago merah, meski seluruh kekuatan armada telah dikerahkan ke lokasi kejadian.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2877 seconds (0.1#10.140)