Tanamkan Sportivitas, Relawan Ganjartivity Gelar Fun Football di Bandung

Minggu, 22 Oktober 2023 - 09:42 WIB
loading...
Tanamkan Sportivitas,...
Relawan Ganjartivity menggelar Fun Football untuk menanamkan jiwa sportif dalam berbagai hal di Kota Bandung, Sabtu (21/10/2023) malam. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
BANDUNG - Relawan Ganjartivity menggelar Fun Football di Kota Bandung, Sabtu (21/10/2023) malam. Tujuan kegiatan relawan Ganjar Pranowo ini untuk menularkan sportivitas dalam kehidupan sehari-hari termasuk menghadapi pesta demokrasi, Pemilihan Presiden 2024.

"Kami ingin bahwa di sini sepakbola jangan sampai dibumbui dengan kekerasan, dengan perbedaan. Saya Ingin melihat bahwa sepakbola ini melihatnya sportivitas. Di Pemilu 2024 itu, kita memperlihatkan juga sportivitas kita," kata Muhamad Dicky Fauzia selaku Ketua Ganjartivity.

Tahapan Pilpres 2024 saat ini memasuki proses pendaftaran peserta yang telah diikuti pula oleh pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD beberapa waktu lalu. Seiring dengan tahapan yang terus berjalan, para sukarelawan Ganjartivity mengingatkan masyarakat untuk menjaga sportivitas, khususnya kepada para peserta kegiatan kali ini yang berasal dari berbagai komunitas pemuda di Kota Bandung.

"Sekarang (peserta Pilpres 2024) mengerucut ada tiga calon (capres-cawapres) di mana kami juga harus bisa benar-benar menjaga Pemilu ini (berjalan) dengan baik sebagaimana bermain bola ini memperlihatkan sportivitas kita seperti apa," ujarnya.

Menurutnya, sportivitas dalam Pilpres 2024 itu bisa ditunjukkan dengan cara menghormati pilihan capres-cawapres masing-masing. Termasuk tidak melakukan kampanye negatif apalagi ujaran kebencian kepada pihak-pihak yang berbeda pilihan.

Sportivitas itu pun ditunjukkan oleh para peserta kegiatan olahraga yang digelar kelompok sukarelawan Ganjartivity malam itu. Mereka bertanding secara adil, saling menghormati, dan menghindari konflik antarkelompok.

Sosialisasi tentang sportivitas dalam kegiatan kali ini dinilai sangat bermanfaat oleh para pemain juga pendukung tim yang bertanding seperti diakui salah seorang pemuda setempat, Parilla Budi. "Jarang sekali ada kegiatan kolaborasi hal-hal yang bersifat politis dengan hal-hal yang olahraga," tuturnya.

Sportivitas dalam bertanding juga menciptakan suasana menyenangkan seperti disampaikan seorang pemain sepakbola dari salah satu tim yang bertanding malam itu bernama Nugroho Adinegoro. "Teman-teman dari komunitas di Bandung, baik tua dan muda lintas usia agar kita menjaga soliditas," katanya.

Nugroho berharap sportivitas tersebut bisa ditunjukkan para pemuda dalam aktivitas sehari-hari termasuk dalam menghadapi Pilpres 2024 mendatang. "Ini jadi upaya kita untuk tetap sehat tetap mengedepankan sportivitas dalam berbagai hal," tandasnya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1322 seconds (0.1#10.140)