Wanita Ini Pasrah dan Gemetar Ditodong Badik Perampok di Makassar

Selasa, 29 Agustus 2023 - 09:03 WIB
loading...
Wanita Ini Pasrah dan...
Wanita penjaga kios ini terlihat ketakutan dan gemetar saat perampok menodongkan senjata tajam jenis badik. Foto/Tangkapan Layar
A A A
MAKASSAR - Seorang wanita muda penjaga kios Bugis di Jalan Singa Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) hanya bisa pasrah dan gemetar saat ditodong oleh pria dengan senjata tajam jenis badik dan menggasak uang Rp10 Juta dan 1 HP.

Dalam video yang diunggahinfo kejadian makassar, peristiwa itu disebutkan terjadi di Jalan Singa Kota Makassar. Awalnya seorang pemuda menggunakan topi dan jaket datang dengan membeli rokok dan membakarnya di korek yang tergantung.



Awalnya, penjaga toko yang merupakan seorang perempuan ini tidak menaruh curiga dengan pemuda tersebut, setelah membakar rokoknya, sang pemuda pura-pura pergi, namun tidak lama berselang kembali lagi dengan berpura-pura berbelanja.

Dari tayangan video tersebut, tidak sendiri pemuda tersebut ditemani oleh rekannya yang berjaga di bagian depan, sementara wanita penjaga kios tanpa curiga dan tetap melayani sang pelaku.

Namun saat wanita tersebut lengah, si pemuda bertopi itu tiba-tiba masuk dan menodongkan senjata tajam jenis badik ke arah korban.



Sontak saja, korban kaget dan hanya terlihat pasrah saat pelaku menodongkan senjata dan meminta agar korban menunjukkan laci penyimpanan uang. “Jangan kak, jangan” tuturnya dengan nada gemetaran.

Sambil gemetaran wanita muda itu juga mengangkat tangannya dan terlihat meminta ampun, tapi pelaku mendesak korban menunjukkan kotak uang. Tidak hanya uang pelaku juga menggasak puluhan bungkus rokok dan HP milik korban.

Dalam video itu, tampak pelaku leluasa menggasak uang hasil penjualan di laci toko dan mengambil rokok, karena kondisi toko sepi dan hanya dijaga seorang wanita. Usai beraksi kedua pelaku kemudian meninggalkan kios.



Video tersebut langsung viral di media sosial dan ditanggapi oleh netizen. Mereka pun marah dan mengutuk aksi pencurian itu. Mereka pun mendesak polisi menangkap pelaku karena meresahkan warga.

“Meresahkan…....nd bsa mntong org mau tahan2 pukulan klo liat bginian.. Klo d dpt pajarrami sj,” ujar salah seorang netizen Abu Humairah melalui akunnya, @zyhi.nh

“Tunggu mi klo ini(jatanras)yg gabungan yg cariko tidak sampe berapa jam di bocor mko umurunumi iyaa,” ketusArham Buleedalam akunnya, @arhambulee.

Belum diketahui siapa dan bagaimana kondisi wanita penjaga kios tersebut. Netizen pun mendoakan korban. “Dehh kodong, panjang umur sehat selalu untuk korban, banyak rejeki ta,” tulis akun @muhajirin_syukur.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1703 seconds (0.1#10.140)