Ganjar Revitalisasi Kawasan PRPP Menjadi Community Recreation and Sports Hub

Jum'at, 25 Agustus 2023 - 16:21 WIB
loading...
Ganjar Revitalisasi...
Gubernur Jawa Tengah yang juga Bacapres Partai Perindo Ganjar Pranowo mulai merevitalisasi kawasan Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan (PRPP) Jawa Tengah. Foto/Dok.Pemprov Jateng
A A A
SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah yang juga Bacapres Partai Perindo Ganjar Pranowo mulai merevitalisasi kawasan Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan (PRPP) Jawa Tengah. Tahap pertama revitalisasi dimulai dengan pencanangan pembangunan Community Recreation and Sports Hub, Jumat (25/8/2023).

Ganjar mengatakan, upaya penyelesaian persoalan kawasan PRPP Jateng memakan waktu cukup lama. Meski tak banyak mendapat dukungan, selaku kepala daerah dia tetap berjuang dan akhirnya berhasil mengembalikan aset PRPP ke Pemprov Jateng.


"Perjuangan panjang. Jadi setelah kita berjuang cukup lama untuk bisa mengembalikan aset kita melalui putusan pengadilan, proses sudah inkrah, sekarang kita akan memanfaatkan area itu," katanya.

Rencananya, kawasan PRPP akan dirombak besar-besaran. Ganjar telah menyiapkan konsep yang ramah lingkungan, futuristik, dan modern untuk kawasan PRPP yang baru.



Kawasan itu juga akan disiapkan sebagai pusat pameran yang menunjang Meeting, Insentif, Conference and Exhibition (MICE).

"Sekarang kita siapkan satu convention hall, terus kemudian teknologi informasi yang di-install di situ, lalu beberapa yang terkait dengan fasilitas-fasilitas sport, terus kemudian tempat pameran yang semuanya mengarah pada masa depan," ujarnya.



Untuk menunjang konsep itu, seluruh area PRPP Jateng nantinya akan menggunakan teknologi dan transportasi yang ramah lingkungan. Yaitu berbasis baterai agar tidak mencemari lingkungan.

"Kami harapkan di area itu juga teknologinya dipakai, untuk teknologi transportasinya semua berbasis baterai yang tidak mencemari," ujar Ganjar.

Sementara terkait pembangunan tahap pertama, Ganjar mengatakan dimulai dari pembangunan Community Recreation and Sports Hub. Areal itu berada di bekas sirkuit PRPP Jateng.

Di dalam Community Recreation and Sports Hub itu tersedia venue untuk driving range, mini soccer, e-sport, dan kuliner UMKM.

"Sekarang kami mulai dulu, mulai dari beberapa spot yang bisa dipakai dalam waktu pendek agar masyarakat bisa mengakses. Sambil berjalan nanti pada konsep besar secara total," ujarnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar 35 Kabupaten...
Daftar 35 Kabupaten dan Kota di Jawa Tengah, Lengkap dengan Luas Wilayahnya
Kisah Inspiratif Perjuangan...
Kisah Inspiratif Perjuangan Petani Lada di Purbalingga Menembus Pasar Internasional
Diduga Tak Terima Jagoannya...
Diduga Tak Terima Jagoannya Kalah di Pilkada Parepare, Antarpendukung Saling Lempar Batu
Hadiri Majelis Sholawat...
Hadiri Majelis Sholawat Hari Santri Nasional, Ahmad Luthfi: Saya Juga Santri, Pencalonan Ini Ikhtiar
Debat Pilkada Batang,...
Debat Pilkada Batang, Faiz-Suyono Fokus kepada Peningkatan SDM
Perekonomian Kendal...
Perekonomian Kendal Meningkat, Pengamat: Dico Loyalis Muda Golkar yang Berprestasi
Kapolda Aktif Kelahiran...
Kapolda Aktif Kelahiran Jawa Tengah, Nomor 1 Lulusan Terbaik Akpol 1992
Silaturahmi Kebangsaan,...
Silaturahmi Kebangsaan, Kepala BNPT Apresiasi Mitra Deradikalisai Se-Solo Raya
Muhammadiyah Brebes...
Muhammadiyah Brebes Tegaskan Netral di Pilkada, Ini Alasannya
Rekomendasi
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
10 menit yang lalu
Tingkatkan Pendidikan...
Tingkatkan Pendidikan dan SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
12 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
38 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
52 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
58 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
1 jam yang lalu
Infografis
4 Kerugian yang Terjadi...
4 Kerugian yang Terjadi Jika BTN Berganti Nama Menjadi BPR
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved