Arus Mudik di Jalur Selatan, Polresta Bandung Siapkan 2 Pos PAM

Rabu, 29 Juli 2020 - 14:19 WIB
loading...
Arus Mudik di Jalur...
Arus kendaraan di jalur selatan Cileunyi masih terlihat normal. Puncak arus mudik Idul Adha 1441 H diprediksi terjadi Kamis (30/7/2020) malam. Foto/Humas Polresta Bandung
A A A
BANDUNG - Polresta Bandung dan jajaran menyiapkan pos pengamanan (pos pam) di jalur selatan untuk mengantisipasi puncak arus mudik Idul Adha 2020 yang diprediksi bakal terjadi pada Kamis (30/7/2020).

Kasatlantas Polresta Bandung Kompol Raden Erik Bangun Prakasa mengatakan, pemudik diperkirakan mulai melintasi jalur selatan Kabupaten Bandung pada Kamis (30/7/2020) malam. (BACA JUGA: Amankan Idul Adha, Polda Jabar Prediksi Puncak Mudik Kamis 30 Juli )

Untuk mengantisipasi kepadatan arus mudik di jalur selatan dan kawasan wisata tersebut, kata Kasatlantas, Satlantas Polresta Bandung menyiapkan tiga pos pam, dua di jalur selatan dan satu di jalur wisata. "Kami siapkan tiga pos pam, yakni di Cikaledong (Nagreg), Cileunyi, dan kawasan Ciwidey (jalur wisata)," kata Kasatlantas. (BACA JUGA: Tak Ada Penyekatan, Polda Jabar Siap Amankan Mudik Idul Adha )

Selain pos pam, ujar Kompol R Erik, pihaknya juga melakukan persiapan, seperti pemasangan barier dan rampcheck kendaraan angkutan umum. Personel mulai hari ini diterjunkan ke lapangan dan mengisi pos yang telah disiapkan.

Arus Mudik di Jalur Selatan, Polresta Bandung Siapkan 2 Pos PAM

Kasatlantas Polresta Bandung Kompol Erik R Erik Bangun Prakasa meninjau kesiapan pos pam di Cikaledong untuk mengantisipasi puncak arus mudik. Foto/Humas Polresta Bandung

"Kami telah melakukan rekayasa lalu lintas jika terjadi kepadatan di pintu Tol Cileunyi hingga Nagreg. Arus kendaraan akan dialihan ke jalur alternatif," ujar dia. (BACA JUGA: Libur Idul Adha, Polresta Bandung Gelar Rampcheck Kendaraan Umum )

Kompol R Erik menuturkan, saat libur Idul Adha 1441 Hijriah yang di masa libur panjang, diprediksi terjadi lonjakan arus kendaraan dari arah Jakarta banyak menuju Bandung.

Namun arus kendaraan itu tak hanya pemudik, tetapi juga wisatawan. "Kami juga melakukan antisipasi di tempat wisata. Sebab, Kabupaten Bandung banyak kawasan wisata yang dikunjungi masyarakat dari luar kota," tutur Erik.

Pantuan arus lalulintas di jalur selatan, Cileunyi hingga Nagreg, Kabupaten Bandung masih relatif normal. Sejumlah pengendara roda dua yang mengarah ke arah selatan, seperti Garut dan Tasik serta ke Jawa Tengah masih sepi.

Adri salah satu pemudik yang hendak ke Yogyakarta, mengatakan, sengaja melakukan perjalanan mudik lebih awal agar tak terjebak kemacetan. "Biar santai dan ga terjebak macet makanya berangkat lebih awal," kata Andri di Cileunyi, Rabu (29/7/2020).
(awd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rekonstruksi Penembakan...
Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi hingga Tewas di Lampung, Oknum TNI Siap Bawa Senjata Api dari Rumah
1 Pati dan 4 Pamen Polri...
1 Pati dan 4 Pamen Polri Digeser ke Daerah pada Mutasi April 2025
Pungli di Rutan Polda...
Pungli di Rutan Polda Jateng, 3 Polisi Penjaga Tahanan Ditahan Propam
Polisi Tangerang Diperiksa...
Polisi Tangerang Diperiksa Propam karena Diduga Lecehkan Istri Orang
Polisi Bunuh Bayi di...
Polisi Bunuh Bayi di Semarang: Sidang Kode Etik Brigadir Ade Kurniawan Ditunda, Keluarga Korban Protes
Aksi Polisi Joget saat...
Aksi Polisi Joget saat Atur Lalu Lintas One Way di Jalur Gentong Tasikmalaya
Cegah Kemacetan, Polisi...
Cegah Kemacetan, Polisi Terapkan Sistem One Way di Jalur Wisata Dieng
Viral 3 Polisi Dikeroyok...
Viral 3 Polisi Dikeroyok 2 Anggota TNI dan 6 Warga di Depan Polsek Tiworo Tengah Sultra
Anggota Intel Polda...
Anggota Intel Polda Jateng Brigadir Ade Kurniawan Tersangka Pembunuhan Bayinya Sendiri
Rekomendasi
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Vision+ Hadirkan Catatan...
Vision+ Hadirkan Catatan Hati Seorang Istri Versi Series, Suguhkan Nuansa Baru
Mahfud MD Soroti Kasus...
Mahfud MD Soroti Kasus Suap Hakim soal Vonis Korporasi CPO: Gila Ini Sangat Berbahaya, Sangat Jorok!
Berita Terkini
Sosok Purbaya, Komandan...
Sosok Purbaya, Komandan Sakti Pilihan Sultan Agung dengan Jampi-jampi Runtuhkan Tembok Batavia
31 menit yang lalu
Priguna Dokter PPDS...
Priguna Dokter PPDS Bawa Obat Bius Sendiri untuk Perkosa Korban di RSHS Bandung
1 jam yang lalu
2 Santri yang Bakar...
2 Santri yang Bakar Junior di Kolaka Utara Jadi Tersangka
1 jam yang lalu
Breaking News! Kuta...
Breaking News! Kuta Selatan Bali Diguncang Gempa Bumi Magnitudo 5,4
2 jam yang lalu
Kasus Dokter Cabul Lecehkan...
Kasus Dokter Cabul Lecehkan Pasien Perempuan, IDI Malang Raya Siapkan Sanksi Tegas
3 jam yang lalu
Profil Profil Irjen...
Profil Profil Irjen Pol Rudi Setiawan, Pernah Ikut Pelatihan FBI Karier Moncer di KPK Kini Jadi Kapolda Jabar
3 jam yang lalu
Infografis
Daerah Asal dan Tujuan...
Daerah Asal dan Tujuan Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved