Pemkot Depok Jemput Bola Perekaman E-KTP di 19 Sekolah, Berikut Jadwalnya

Kamis, 20 Juli 2023 - 11:37 WIB
loading...
Pemkot Depok Jemput...
Pemkot Depok menyambangi 19 Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat untuk melakukan layanan jemput bola perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP). Foto: SINDOnews/Dok
A A A
DEPOK - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) menyambangi 19 Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat untuk melakukan layanan jemput bola perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP) . Layanan jemput bola tersebut sudah dimulai sejak 18 Juli dan berakhir hingga 5 Oktober 2023.

Kepala Disdukcapil Kota Depok Nuraeni Widayatti mengatakan, pihaknya mendatangi sekolah sesuai jadwal yang telah ditentukan. Masing-masing sekolah akan mendapatkan layanan jemput bola selama dua atau tiga hari.

"Jadwal sudah kami sesuaikan dengan pihak sekolah. Layanan jemput bola ini akan berlangsung hingga Oktober mendatang," kata Nuraeni dalam keterangannya, Kamis (20/7/2023).



Nuraeni berharap dukungan penuh dari pihak sekolah untuk layanan perekaman E-KTP atau bisa disebut De'SIPLAH (Kasih E-KTP di Sekolah). Seperti, penyediaan sarana yang nyaman untuk pelaksanaan perekaman E-KTP.

"Kami juga sampaikan kepada pihak sekolah untuk melakukan sosialisasi kepada siswanya terkait layanan ini. Siswa diminta membawa KK dan Akta Kelahiran agar tidak terjadi kesalahan dalam penulisan nama dan data diri," ucapnya.

Siswa yang dapat melakukan perekaman E-KTP yaitu sudah berusia 17 tahun pada Februari 2024.

Berikut jadwal layanan jemput bola perekaman E-KTP di 19 sekolah di Kota Depok:
1. SMAN 8 Depok, 18-21 Juli 2023
2. SMAN 13 Depok, 24-26 Juli 2023
3. SMAN 14 Depok, 27-31 Juli 2023
4. SMAN 9 Depok, 1-3 Agustus 2023
5. SMKN 1 Depok, 4-8 Agustus 2023
6. SMAN 3 Depok, 9-10 Agustus 2023
7. SMAN 11 Depok, 11-15 Agustus 2023
8. SMAN 2 Depok, 21-23 Agustus 2023
9. SMAN 6 Depok, 24-28 Agustus 2023
10. SMAN 5 Depok, 29-31 Agustus 2023
11. SMAN 10 Depok, 1-5 September 2023
12. SMAN 15 Depok, 6-7 September 2023
13. SMAN 4 Depok, 8-12 September 2023
14. SMAN 7 Depok, 13-15 September 2023
15. SMAN 12 Depok, 18-19 September 2023
16. SMKN 2 Depok, 20-22 September 2023
17. SMKN 3 Depok, 25-27 September 2023
18. SMKN 4 Depok, 29 September dan 2 Oktober 2023
19. SMAN 1 Depok, 3-5 September 2023
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemkot Depok Larang...
Pemkot Depok Larang Siswa Bawa Kendaraan Bermotor ke Sekolah
Profil Deolipa Yumara,...
Profil Deolipa Yumara, Pengacara Sandi Butar Butar yang Somasi Damkar dan Pemkot Depok
Damkar dan Pemkot Depok...
Damkar dan Pemkot Depok Bakal Disomasi Buntut Kontrak Kerja Sandi Butar Butar Tak Diperpanjang
140 Bangunan Liar di...
140 Bangunan Liar di Pancoran Mas Depok Dibongkar, Didominasi Garasi Mobil
Pencoblosan Digelar...
Pencoblosan Digelar Besok, 6.000 Pemilih Pemula di Kota Bekasi Belum Rekam E-KTP
Siap-siap Daftar! 384...
Siap-siap Daftar! 384 Formasi PPPK Pemkot Depok Disetujui
Pemkot Depok Pastikan...
Pemkot Depok Pastikan TPS Liar Limo Ditutup Permanen
Dukcapil Jamin Dokumen...
Dukcapil Jamin Dokumen Kependudukan Warga Terdampak Kebakaran Manggarai Bakal Diganti
Gawat, 98 dari 110 Daycare...
Gawat, 98 dari 110 Daycare di Depok Tidak Mengantongi Izin Resmi
Rekomendasi
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
Karangan Bunga Penuhi...
Karangan Bunga Penuhi Rumah Duka, Iringi Kepergian Ricky Siahaan
Kejari Jakpus Kantongi...
Kejari Jakpus Kantongi Nama-nama Tersangka Korupsi PDNS Komdigi
Berita Terkini
Kisah Guru Raja Mataram...
Kisah Guru Raja Mataram Pro Belanda Dilantik Jadi Pejabat Istana
1 jam yang lalu
Novel Berdamai dengan...
Novel Berdamai dengan Badai, Refleksi Perjuangan Perempuan di Hari Kartini
9 jam yang lalu
Lulusan SMEA hingga...
Lulusan SMEA hingga Sarjana Mengadu Peruntungan di Pelataran Balai Kota
9 jam yang lalu
Uya Kuya Sosialisasikan...
Uya Kuya Sosialisasikan Program MBG di Jaksel
10 jam yang lalu
Gelar Rakerwil di NTB,...
Gelar Rakerwil di NTB, Partai Perindo Bangun Kekuatan dari Akar Rumput Demi Kemenangan Pemilu 2029
11 jam yang lalu
Reses Maraton 3 Hari,...
Reses Maraton 3 Hari, Legislator Perindo Dapot Hutagalung Serap dan Perjuangkan Curhatan Warga Bengkalis
11 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved