Ketua DPP Perindo Abdul Khaliq Ahmad Kunjungi Pesantren Babakan Ciwaringin

Senin, 10 Juli 2023 - 08:17 WIB
loading...
Ketua DPP Perindo Abdul...
Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan, Abdul Khaliq Ahmad melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Foto/iNews TV/Toiskandar
A A A
CIREBON - Upaya membangun silaturahmi terus dilakukan Partai Perindo, dengan seluruh elemen masyarakat. Salah satunya dilakukan ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan, Abdul Khaliq Ahmad, dengan mengunjungi Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.



Dalam kunjungan tersebut, Bacaleg Partai Perindo tersebut berdialog langsung dengan para santri dan alumni pesantren. Dalam dialog tersebut, Abdul Khaliq Ahmad mengajak para santri dan alumni pesantren menggeluti bisnis, termasuk di dalamnya Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).



"Para santri dan alumni pesantren harus bisa membangun usaha mandiri, salah satunya dengan pengembangan UMKM. Melalui UMKM tersebut, diharapkan dapat menciptakan usaha dan lapangan kerja yang membawa manfaat bagi orang banyak," tegas Abdul Khaliq Ahmad.



Bagi Adbul Khaliq Ahmad pertemuan dengan para santri dan alumni ini sangat penting, lantaran pesantren merupakan entitas pendidikan yang mempunyai jasa besar terhadap perkembangan bangsa Indonesia.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2496 seconds (0.1#10.140)