Siaga! Wedus Gembel Meluncur Deras dari Puncak Merapi Sejauh 2,7 Km

Kamis, 06 Juli 2023 - 00:13 WIB
loading...
Siaga! Wedus Gembel...
Gunung Merapi menyemburkan awan panas atau lebih dikenal oleh masyarakat lokal sebagai wedus gembel sejauh 2,7 km. Foto/Dok. magma.vsi.esdm.go.id
A A A
YOGYAKARTA - Awan panas guguran, atau lebih sering disebut oleh masyarakat lokal sebagai wedus gembel, meluncur deras dari puncak Gunung Merapi, Rabu (5/7/2023) malam, sekitar pukul 20.26 WIB. Wedus gembel meluncur deras ke arah barat daya, yakni ke arah Kali Bebeng.

Baca Juga: Keluarkan Asap Solfatara, Gunung Merapi Berstatus Siaga

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Tekhnologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), Agus Budi Santoso mengatakan, hasil pengamatan sesmograf diketahui awan panas guguran tersebut terekam dengan amplitudo 60 mm, dan durasi 254,24 detik.



Dari data BPPTKG, sepanjang pukul 12.00-18.00 WIB Gunung Merapi secara visual teramati diselimuti kabut, dan tidak terlihat adanya asap dari kawah. Terdengar empat kali suara guguran, dengan intensitas kecil hingga sedang dari Pos Babadan.



Aktivitas kegempaan, tercatat ada 60 kali gempa guguran dengan amplitudo 3-31 mm berdurasi 32,4-167,16 detik. Gempa hybrid atau fase banyak sebanyak tujuh kali dengan amplitudo 3-16 mm, S-P 0,4-0,5 detik dan berdurasi 6,36-9,56 detik. Satu kali gempa tektonik jauh dengan amplitudo 4 mm, S-P 16,64 detik, durasi 77,44 detiik.

Hingga kini Gunung Merapi masih berstatus siaga level III. Menurut Agus, potensi bahaya saat ini berupa guguran lava dan awan panas pada sektor selatan-barat daya, meliputi Sungai Boyong sejauh maksimal 5 km, Sungai Bedog, Krasak, Bebeng sejauh maksimal 7 km. Pada sektor tenggara meliputi Sungai Woro sejauh maksimal 3 km ,dan Sungai Gendol 5 km.



Sedangkan lontaran material vulkanik bila terjadi letusan eksplosif, dapat menjangkau radius 3 km dari puncak. Masyarakat dilarang melakukan kegiatan di daerah potensi bahaya, serta diimbau mengantisipasi gangguan akibat abu vulkanik dari erupsi Gunung Merapi, serta mewaspadai bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kisah Belanda Meminta...
Kisah Belanda Meminta Paksa Hak Sewa Tanah di Lereng Gunung Merapi ke Sri Sultan HB IV
Mencekam, Ini Penampakan...
Mencekam, Ini Penampakan Erupsi Dahsyat Gunung Ibu di Halmahera Barat
Keyakinan Ramalan Jayabaya...
Keyakinan Ramalan Jayabaya oleh Pangeran Diponegoro saat Gunung Merapi Meletus
Tinjau Posko Pengungsi...
Tinjau Posko Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi, Kapolri Salurkan Bantuan Kemanusiaan
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Kembali Erupsi Dahsyat, Semburkan Abu Vulkanik 4.000 Km
Penampakan Rumah Hancur...
Penampakan Rumah Hancur Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki
Penampakan Gunung Merapi...
Penampakan Gunung Merapi Erupsi Luncurkan Wedus Gembel Sejauh 1.100 Meter
Awas! Gunung Merapi...
Awas! Gunung Merapi Erupsi Luncurkan Wedus Gembel Sejauh 1.300 Meter
Gunung Merapi Erupsi,...
Gunung Merapi Erupsi, Luncurkan Awan Panas Sejauh 1.200 Meter
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Baim Wong Bingung Perilaku...
Baim Wong Bingung Perilaku Paula Verhoeven, Klaim Pencemaran Nama Baik
Berita Terkini
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
18 menit yang lalu
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
4 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
6 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
6 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
6 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
12 jam yang lalu
Infografis
AS Bisa Tarik Pasukannya...
AS Bisa Tarik Pasukannya dari Eropa Tengah dan Timur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved