Dapat Gerobak Gratis, Yulita: Terima Kasih Perindo Semoga Makin Jaya

Minggu, 18 Juni 2023 - 23:54 WIB
loading...
Dapat Gerobak Gratis, Yulita: Terima Kasih Perindo Semoga Makin Jaya
Yulita salah satu pedagang yang mendapatkan bantuan gerobak gratis Partai Perindo di Manado. Foto: iNewsTV/Jufry Langi
A A A
MANADO - Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) kembali memberikan perhatian kepada pedagang kecil di Manado, salah satu buktinya dengan menyerahkan gerobak gratis .

Adalah Yulita, pedagang kecil yang kali ini beruntung mendapatkan bantuan gerobak dan modal usaha. Bantuan tersebut disambut sukacita dan berharap bermanfaat dan bisa meningkatkan penjualan dagangannya.

Dia pun tidak lupa berterima kasih dan mendoakan Partai Perindo yang telah ditetapkan oleh KPU sebagai peserta pemilu 2024 bernomor urut 16.



“Terima kasih, semoga Perindo sukses di Pemilu 2024 dan semakin jaya ke depan,” katanya haru usai menerima bantuan gerobak.

Yulita adalah satu dari sekian pedagang kecil di Manado khususnya dan Sulawesi Utara secara umum yang mendapat perhatian dari Partai Perindo yang dikenal peduli dengan masyarakat kecil.



“Kita kembali menyerahkan bantuan kepada pedangan kecil sebagai wujud komitmen Partai Perindo yang peduli kepada masyarakat kecil. Di Sulawesi Utara ada 15 kabupaten/kota dan kami akan terus menyapa pedagang kecil dan memberikan bantuan,” kata Ketua DPW Partai Perindo Sulut, Jaclyn Koloay.



Sementara, Ketua DPP Partai Perindo bidang Ideologi dan Kaderisasi, Ronny Tanoesaputra mengatakan, pembagian gerobak gratis ini adalah bukti kepedulian Perindo kepada masyarakat khususnya pelaku UMKM demi kesejahteraan rakyat. “Kami berharap semoga ini bisa menambah penghasilan,” katanya.

Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 akan terus membantu kesejahteraanrakyat kecil untuk Indonesia sejahtera.

“Ini adalah wujud komitmen kami, Partai Perindo akan terus membantu masyarakat untuk Indonesia Sejahtera,” tandas Ketua DPD Perindo Kota Manado, Revani Parasan.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1215 seconds (0.1#10.140)