Ketua DPW Perindo Bengkulu: Kita Tegak Lurus, dari DPRD Kabupaten/Kota, Provinsi, DPR hingga Bakal Calon Presiden

Jum'at, 16 Juni 2023 - 19:17 WIB
loading...
Ketua DPW Perindo Bengkulu: Kita Tegak Lurus, dari DPRD Kabupaten/Kota, Provinsi, DPR hingga Bakal Calon Presiden
Ketua DPW Partai Perindo Provinsi Bengkulu, Yurman Hamedi mengatakan, Partai Perindo di Bengkulu harus menang di setiap daerah berjulukan Bumi Rafflesia ini. Foto/MPI/Demon Fajri
A A A
BENGKULU TENGAH - Ketua DPW Partai Perindo Provinsi Bengkulu, Yurman Hamedi mengatakan, Partai Perindo di Bengkulu harus menang di setiap daerah berjulukan 'Bumi Rafflesia ini. Untuk itu, Bakal Calon Legislatif (Bacaleg), baik Provinsi, Kabupaten/Kota agar mempererat dan kerjasama. Sehingga apa yang ingin dicapai dapat terwujud.



Hal itu disampaikan Yurman saat Silaturahmi dan Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) dengan Ketua DPP Partai Perindo, Bidang Politik dan Kebijakan Publik, sekaligus Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPR-RI, Daerah Pemilihan (Dapil) Bengkulu, Heri Budianto, jajaran pengurus DPW Partai Perindo Bengkulu, DPD dan Bacaleg Perindo se-Kabupaten Bengkulu Tengah, Kamis (15/6/2023).



Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 ini, kata Yurman, melalui pertemuan itu diharapkan bisa mempererat dan mendapatkan masukan tata cara untuk memenangkan Partai Perindo khususnya di Kabupaten Bengkulu Tengah.

Partai Perindo yang dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera ini, lanjut Yurman, ingin menyamakan visi dan misi, guna meraih dan mendulang suara terbanyak ketika Pemilu.

''Tidak hanya di sini (Bengkulu Tengah), namun silaturahmi dan Rakorsus ini akan dilakukan di setiap kabupaten di Bengkulu. Tujuan tidak lain, Partai Perindo harus menang. Jika memang disetiap daerah, maka Partai Perindo bisa membuat kebijakan lebih kuat," tandas Yurman.

Dia yakin, jika Partai Perindo di Bengkulu akan menang disetiap daerah. Sebab, saat ini Partai Perindo sudah dikenal kalangan masyarakat luas di seluruh penjuru Bengkulu.



Terlebih, Bacaleg Partai Perindo akan berjuang bersama guna mendapatkan dan merebut kursi di DPRD. Baik di DPR RI, provinsi dan DPRD kabupaten/kota.

''Kita menegakan, jika tidak ada perbedaan antar bacaleg. Komitmen kita sama. Harapannya, kita bisa memenangkan Partai Perindo. Kita tidak mengejar nomor urut Bacaleg, melainkan Partai Perindo harus memang," tandas Yurman.

''Jenjangnya jelas. Kita tegak lurus dari DPRD Kabupaten/Kota, Provinsi dan DPR-RI dan Balon (Bakal Calon) Presiden dan Balon Wakil Presiden," pungkas Yurman.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7091 seconds (0.1#10.140)