Cari Ular, Kasnadi Temukan Mayat Bayi Perempuan

Senin, 13 Juni 2016 - 23:09 WIB
Cari Ular, Kasnadi Temukan Mayat Bayi Perempuan
Cari Ular, Kasnadi Temukan Mayat Bayi Perempuan
A A A
MAJALENGKA - Warga Kelurahan Cijati, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, digemparkan dengan penemuan sesosok mayat bayi perempuan diperkirakan berusia tujuh bulan di sebuah irigasi, Senin (13/6/2016).

Bayi pertama kali ditemukan Kasnadi (35), seorang pencari ular. Warga yang tinggal di RT 02/RW 04 Kelurahan Cijati ini mengaku menemukan bayi malang tersebut dalam kondisi memprihatinkan dan sudah tidak bernyawa.

"Setiap pagi saya selalu mencari ular. Pertamanya saya mengira kalau itu bangkai binatang. Tapi setelah diselidiki ternyata jasad bayi yang sudah mati," kata Kasnadi.

Melihat itu, dia langsung memberitahukan kepada warga sekitar dan membawanya ke sebuah gubuk milik kelompok tani di kelurahan setempat. Setelah itu ada warga yang langsung melapor ke aparat kepolisian.

"Tidak lama kemudian petugas keamanan langsung datang ke TKP dan mengidentifikasi jasad korban," ujarnya.

Kepala Puskesmas Munjul Kartisem mengatakan, dari hasil visum bayi malang tersebut diperkirakan lahir pada usia kandungan sekitar tujuh bulan. Panjang tubuhnya sekitar 30 cm. Korban diduga meninggal beberapa hari lalu.

Kapolres Majalengka AKBP Yudhi Sulistianto Wahid membenarkan adanya penemuan mayat tersebut. Menurut dia, dari hasil pemeriksaan sementara bayi perempuan itu diperkirakan berusia tujuh bulan dalam kandungan.

Panjang bayi 32 cm dengan tali pusar sepanjang 45 cm yang masih menempel. "Kami perkirakan bayi tersebut meninggal sudah dua hari dan terbawa arus sungai irigasi."

Pihak kepolisian masih mencari orang yang membuat bayi perempuan tersebut. "Kami masih menyelidiki siapa orangtua yang tega membuang bayi tak berdosa itu. Dugaannya hasil hubungan gelap."

Kasus ini ditangani aparat Polres Majalengka. Polisi telah meminta keterangan kepada sejumlah saksi guna mengungkap pelaku pembuangan bayi tersebut dan selanjutnya jenazah diserahkan ke pihak Kelurahan Cijati untuk proses pemakaman.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7270 seconds (0.1#10.140)