Nahas! Ambulans Pengangkut Jenazah Oleng Tabrak Pohon di Sampang

Jum'at, 19 Mei 2023 - 01:04 WIB
loading...
Nahas! Ambulans Pengangkut...
Nasib nahas dialami mobil ambulans pengangkut jenazah di Sampang. Diduga sopir mengantuk lalu oleng dan menabrak pohon di Sampang, Kamis (18/5/2023). Foto: MPI/Diwan Mohammad Zahri
A A A
SAMPANG - Nasib nahas dialami ambulans pembawa jenazah dari RS Dr. Soetomo Surabaya yang hendak membawanya ke rumah duka. menga mengalami laka tunggal di Jalan Raya Trapang Kecamatan Banyuates Sampang Madura. Kamis (18/5/2023).

Berdasarkan informasi dari TKP, diduga sopir ambulans ini mengantuk saat mengemudi sehingga tergelincir menabrak pohon.



Kanit Pembinaan Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Sampang Ipda Dody Darmawan mengatakan kemungkinan pengemudi, Tensen Wibowo (23) asal Kecamatan Gubeng, Surabaya mengantuk.

"Diduga saat ambulans melaju cukup kencang sopir mengantuk,mobil dari arah Surabaya ke timur, namun sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) tiba-tiba oleng,” beber Dody.



Ambulans banting ke kiri hingga ke luar jalur dan menabrak pohon, akibatkan beberapa bagian mobil ringsek.

Diketahui, selain membawa jenazah mobil ambulance juga membawa penumpang Mutiyah (40) asal Desa Bira Barat, Kecamatan Ketapang, Sampang.



Menurut Dody, tidak ada korban meninggal dari insiden tersebut hanya saja, penumpang Mutiyah mengalami luka robek di bagian kepala.

"Pascaterjadi laka korban langsung dibawa ke ke klinik Mitra Sahabat, Kecamatan Banyuates, Sampang," tukasnya.

Sementara, untuk jenazah terus diantarkan ke rumah duka dengan menggunakan ambulans lain.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1679 seconds (0.1#10.140)