Cegah COVID-19, BSS Kembali Salurkan Berbagai Bantuan

Rabu, 29 April 2020 - 08:46 WIB
loading...
Cegah COVID-19, BSS Kembali Salurkan Berbagai Bantuan
Manager Humas PT BSS, Henry Sitepu saat menyerahkan bantuan pencegahan COVID-19 ke DLH Provinsi Sumsel. Foto/Ist
A A A
MUBA - Pencegahan penyebaran virus Corona atau COVID-19 di Kabupaten Musi Banyuasin terus dilakukan termasuk PT Berkat Sawit Sejati (BSS).

Perusahaan di bawah naungan Musim Mas Grup Ini kembali menyalurkan bantuan, kali ini bantuan diberikan kepada instansi pemerintah dan pihak kepolisian, sebagai bentuk pencegahan.

Manager Humas PT BSS, Henry Sitepu, mengatakan bantuan yang diberikan cukup beragam, di mana bantuan bagi pihak Kecamatan Bayung Lencir dan Tungkal Jaya berupa tempat cuci tangan portable, hand Sanitizer, disinfektan, dan sabun.

"Untuk Polsek Bayung Lencir dan Polsek Tungkal Jaya bantuan yang diberikan berupa tempat cuci tangan portable," ujar Henry.

Selain itu, pihaknya juga memberikan bantuan kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumsel berupa tempat cuci tangan portable, tempat sampah medis dan masker kain.

"Ini semua kita berikan sebagai bentuk atau upaya dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Kita bersama-sama lawan pandemi ini dan yakin kita bisa. Bantuan tersebut digunakan untuk fasilitas publik, salah satunya bantuan yang diberikan ke DLH Propinsi yang disebar di Kota Palembang dan Puskesmas," terang dia.

Sebelumnya, PT BSS juga telah menyalurkan bantuan berupa hand sanitizer, disinfektan, pompa punggung untuk penyemprotan disinfektan, masker kain, sarung tangan, spanduk edukasi Covid-19, serta minyak goreng,beras dan sabun kepada PMI Muba dan delapan desa di sekitar wilayah perusahaan bidang perkebunan tersebut.

Camat Bayung Lencir Akhmad Toyibir mengatakan, pihaknya berterima kasih dengan langkah yang dilakukan PT BSS dalam pencegahan penyebaran COVID-19 di Kabupaten Musi Banyuasin.

"Ini bagian dari upaya pencegahan yang dilakukan PT BSS di Kecamatan Bayung Lencir Muba, ke depan kita harapkan kegiatan seperti ini dapat lebih ditingkatkan dan dapat pula diikuti perusahaan lain yang belum berkontribusi," tandas dia.
(boy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6452 seconds (0.1#10.140)