AMIWB Minta Kades yang Cium Pipi Mahasiswi KKP di Wajo Dipecat

Rabu, 22 Juli 2020 - 15:02 WIB
loading...
AMIWB Minta Kades yang...
AMIWB bersama sejumlah perwakilan masyarakat Desa Lempon menggelar aksi unjuk rasa di gedung DPRD Kabupaten Wajo, Rabu (22/7/2020). Foto: SINDOnews/Reza Pahlevi
A A A
WAJO - Aliansi Mahasiswa Indonesia Wajo Bersatu (AMIWB) bersama sejumlah perwakilan masyarakat Desa Lempong, menggelar aksi unjuk rasa di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wajo , Rabu (22/7/2020).

Massa aksi menuntut agar Abdul Karim dipecat dari jabatannya sebagai kepala desa (kades) atas dugaan pelecehan seksual terhadap AP, mahasiswi kuliah kerja profesi (KKP) di kantor Desa Lempong.



Koordinator aksi AMIWB, Samsuriadi Suardi mengatakan, tindakan pelecehan seksual yang dilakukan Abdul Karim kepada mahasiswi KKP di kantor Desa Lempong telah mencoreng muruah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo .

Selain mencoreng muruah Pemkab Wajo, Abdul Karim dinilai telah telah membawa stigma negatif terhadap Kabupaten Wajo yang sejak dulu dikenal sebagai kota santri.

"Tidak ada alasan Pemkab Wajo untuk tidak menghentikan Abdul Karim, nama Kabupaten Wajo telah tercoreng atas perbuatan cabul yang dilakukan terhadap seorang mahasiswi," jelasnya



Tidak hanya pemecatan, proses hukum yang saat ini tengah dalam penyelidikan pihak kepolisian diminta harus terus berlanjut.

"Proses hukumnya harus tetap berlanjut, kami minta pihak Kepolisian bekerja secara profesional dan jangan ada main mata dengan Abdul Karim, saat ini kasus pelecehan seksual Kepala Desa Lempong tengah menjadi sorotan nasional, kami akan kawal," tegasnya

Sementara itu, anggota DPRD Kabupaten Wajo, Mustafa yang turut serta menerima aspirasi AMIWB dan masyarakat Lempong menjelaskan, proses penyelidikan dugaan pelecehan seksual yang dilakukan kepala Desa Lempong terhadap AP masih terus berlanjut.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
RS Persada Dukung Aparat...
RS Persada Dukung Aparat Selidiki Kasus Dokter yang Lecehkan Pasien
Tenaga Ahli Anggota...
Tenaga Ahli Anggota DPRD Jakarta Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Pelecehan Seksual
Tenaga Honorer di DPRD...
Tenaga Honorer di DPRD Jakarta Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual
Kekerasan Seksual oleh...
Kekerasan Seksual oleh Oknum Dokter Marak, Pakar Hukum: UU TPKS Perlu Dievaluasi
Polresta Malang Segera...
Polresta Malang Segera Panggil Oknum Dokter Diduga Melecehkan Pasien
UI Bekukan Kegiatan...
UI Bekukan Kegiatan Akademik Dokter PPDS yang Rekam Mahasiswi Mandi
Korban Pelecehan Seksual...
Korban Pelecehan Seksual Oknum Dokter di RS Swasta Malang Bertambah Jadi 4 Orang
Profil Dokter AYP yang...
Profil Dokter AYP yang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual ke Pasien Wanita di RS Persada Malang
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
Rekomendasi
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Kondisi Terkini Fachri...
Kondisi Terkini Fachri Albar usai Ditangkap Kasus Narkoba, Polisi Pastikan Sehat
Berita Terkini
Profil Frans Manansang,...
Profil Frans Manansang, Pendiri Taman Safari yang Diduga Eksploitasi Pekerja Sirkus
9 menit yang lalu
Ambisi Sultan Amangkurat...
Ambisi Sultan Amangkurat I Bangun Istana Megah Mengerahkan 300 Ribu Pekerja Kandas Diterjang Banjir Bandang
20 menit yang lalu
Kisah Biarawan Vatikan...
Kisah Biarawan Vatikan Takjub saat Kunjungi Kerajaan Majapahit
33 menit yang lalu
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
6 jam yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
7 jam yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
7 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved