Penyandang Difabel Dipekerjakan di Ritel Kota Tangerang, Pemkot: Semua Warga Punya Hak Sama

Kamis, 11 Mei 2023 - 06:05 WIB
loading...
Penyandang Difabel Dipekerjakan...
Penyandang disabilitas atau kaum difabel sudah seharusnya memiliki kesetaraan hak dan kesempatan yang sama dengan masyarakat pada umumnya. Termasuk kesetaraan dalam industri kerja. Foto SINDOnews
A A A
TANGERANG - Penyandang disabilitas atau kaum difabel sudah seharusnya memiliki kesetaraan hak dan kesempatan yang sama dengan masyarakat pada umumnya. Termasuk kesetaraan dalam industri kerja.

Seperti di Kota Tangerang, para penyandang disabilitas bisa bekerja di toko swalayan atau ritel. Setidaknya, ada tiga penyandang disabilitas disalurkan bekerja di ritel oleh Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang. Baca Juga: Perjuangkan Inklusivitas, Kelompok Disabilitas Harus Mendapat Hak Setara



"Kita akan terus berupaya agar para disabilitas di Kota Tangerang bisa mendapatkan hak yang sama dan mendapatkan pekerjaan. Jadi kita akan terus menjembatani para disabilitas dan perusahaan yang menerima mereka sesuai dengan kebutuhan dan keterbatasan mereka," tutur Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang, Ujang Hendra Gunawan dalam keterangannya, Kamis, (11/5/2023).

Dalam melancarkan program ini, kata Ujang, pihaknya juga bekerjasama dengan komunitas difabel. Sehingga kaum difabel mudah mendapatkan pekerjaan.

Hal senada disampaikan Wali Kota Tangerang, Arief Wismansyah. Kata dia, program ini menjadi jembatan bagi masyarakat tidak mampu yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) serta terbatas karena tidak memiliki ijazah dan juga disabilitas, agar tetap produktif di tengah keterbatasan yang dimiliki.

"Semua warga Kota Tangerang, memiliki kesempatan yang sama, baik yang disabilitas ataupun yang normal," ujar Arief.

Arief, juga bercerita tentang pengalamannya tentang penyandang disabilitas yang juga memiliki keahlian khusus bisa dimanfaatkan dan optimal dalam bidang pekerjaan tertentu juga dapat memberikan hasil yang maksimal.

"Pengalaman saya dulu, ada industri pakaian yang pekerjanya 90 persen kurang pendengarannya, dan mereka memiliki fokus lebih baik dibanding yang normal dan tidak mudah terganggu oleh hal - hal tidak penting dalam pekerjaan," ucapnya.

Selain itu, Pemkot Tangerang juga menyalurkan 9 orang masyarakat kurang mampu bekerja di salah satu perusahaan yang memproduksi tisu di kawasan Periuk. Hal ini sebagai upaya untuk mengentaskan kemiskinan ekstrem.

Corporate Communications General Manager Alfamart, Rani Wijaya mengatakan sebanyak 972 kaum disabilitas telah dipekerjakan di Alfamart di seluruh Indonesia. 82 diantara terdapat di Tangerang Raya.

"Jadi kebetulan kami telah memiliki program Alfability (Alfa Ability) dimana memberikan kesempatan bagi disabilitas mendapatkan pekerjaan ditempat kami. Di sini juga kami sesuaikan dengan keterbatasan mereka, sehingga semua bisa berkontribusi," ungkap Rani.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
HUT Ke-25 BMI Gelar...
HUT Ke-25 BMI Gelar Pelatihan Cukil Lino untuk Penyandang Disabilitas
Pemkot Tangsel Gelar...
Pemkot Tangsel Gelar Bazar Ramadan di 7 Kecamatan
Anggota DPRD dari Partai...
Anggota DPRD dari Partai Perindo Rangkul Penyandang Disabilitas Majukan Timor Tengah Selatan
Sambut Wali Kota dan...
Sambut Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang, Ketua DPRD: Mereka Akan Menyusun Program 100 Hari
3 Pekerja Tewas Terjatuh...
3 Pekerja Tewas Terjatuh dari Lantai 5 Gedung RS PKU Muhammadiyah Blora
2 Pekerja Gondola Tewas...
2 Pekerja Gondola Tewas Jatuh dari Ketinggian Lantai 8 Mal di Bekasi
Ketua KSPSI Jumhur Hidayat...
Ketua KSPSI Jumhur Hidayat Sebut Pemerintah Prabowo Pro Buruh
Kasus Pelecehan Agus...
Kasus Pelecehan Agus Buntung, Polisi Endus Keterlibatan Ibu Kandung
Polisi Tangkap 3 Pelaku...
Polisi Tangkap 3 Pelaku Perundungan Anak Disabilitas yang Menyuruh Makan Daging Musang
Rekomendasi
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Pegadaian Hadirkan Kenyamanan...
Pegadaian Hadirkan Kenyamanan Beribadah melalui Karpet Bersih yang Terawat
5 Nasihat untuk Para...
5 Nasihat untuk Para Suami yang Memiliki Istri Berperilaku Buruk, Apa Saja?
Berita Terkini
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
17 menit yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
22 menit yang lalu
Tegas! Polda Metro Jaya...
Tegas! Polda Metro Jaya Ultimatum 4 Buronan Pembakaran Mobil Polisi di Depok Segera Serahkan Diri
43 menit yang lalu
Puncak Peringatan Hari...
Puncak Peringatan Hari Kartini, Kongres Perempuan Dunia Bakal Digelar di Rembang
1 jam yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Terjang Tapanulis Utara, Atap Rumah Warga Rusak
2 jam yang lalu
Beri Solusi Konkret...
Beri Solusi Konkret Kasus Penahanan Ijazah, Gubernur Khofifah: Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja yang Ditahan
2 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved